Kreatif, Bupati Irdinansyah Tarmizi akan Beri Reward Lima TPS

865

JURNAL SUMBAR | Batusangkar KPU ( Komisi Pemilihan Umum ) Telah mengmumkan dan mensosialisasikan jadwal pencoblosan hari Rabu, 17 April 2019 mendatang.Untuk itu mari kita ke TPS (Tempat Pemungutan Suara ) untuk menentukan pilihan masing-masing,tidak perlu takut ke TPS karena Pemilu dijaga ketat aparat TNI dan Polri.

Demikian diutarakan Bupati Tanah Datar Irdinansyah Tarmizi, Kamis (11/4) saat  Rapat Koordinasi Pemantapan Pelaksanaan Pemilu Serentak Tahun 2019 dengan KPU ( Komisi Pemilihan Umum ) Tanah Datar, Bawaslu ( Badan Pengawas Pemilu Tanah Datar, Pimpinan OPD ( Organisasi Perangkat Daerah ), Camat dan Wali Nagari se -Tanah Datar di Gedung Dharmawanita disamping Indo Jolito Batusangkar.

Dikatakan, Pemilu adalah pesta rakyat harus dimeriahkan secara suka ria dengan mendatangi TPS untuk mennyoblos sesuai pilihan hati nurani, tidak boleh dipengaruhi orang lain, apa lagi diiming-iming dengan sesuatu agar memilih pasangan Capres dan caleg tertentu.

Seterusnya Bupati menjanjikan, bagi lima TPS ulet dan kreatif dengan petugas TPS berbusana khas daerah atau bentuk TPS nya menarik dengan hiburan mengasyikkan, sehingga pemilih menarik datang menyoblos ke TPSnya, maka lima  TPS  menarik itu akan diberi reward menarik.

Irdinansyah mengharapkan pemilu Tanah Datar berjalan aman, tertib dan lancar, walau potensi konflik itu tetap ada, namun yang terpenting kita harus  menjaga ketertiban, ketentraman dan keamanan, menjaga persatuan dan kesatuan bangsa.

Dalam kesempatan itu, Ketua Bawaslu Tanah Datar Hamdan mengharapkan pemilu di Tanah Datar berjalan LUBER( Langsung, Umum, Bebas dan Rahasia ) dan JURDIL(  Jujur dan adil ) betul-betul terwujud sesuai palsafa masyarakat Minang Pemilu Badunsanak.

Dalam pelaksanaan Pemilu dikerahkan personil pengawas dari tingkat kabupaten sampai nagari. Khusus pengawas kabupaten tercatat 30 komisioner, kecamatan 42 orang anggota, 75 pengawas nagari dan PTPS sebanyak 1.249 orang dengan totalnya 1.369 orang pengawas TPS.

Untuk tenaga sekretariat kabupaten tercatat 13 orang,  sekretariat kecamatan 42 orang,total pengawas, tenaga sekretariat kabupaten dan kecamatan berjumlah  1.424 orang. Sedangkan Pengawasan kampanye berakhir Sabtu 13 April, ujar Hamdan.

Kegiatan Rakor pemilu serentak 2019 dilaksanakan Kakesbangpol Tanah Datar Irwan SH sekaligus dihadiri, Dandim Tanah Datar Letkol Inf Edi S Harahap, Kasi Pidum Kejari, Kabag Op Polres Tanah Datar Kompol John Hendri, Komisioner KPU, Asisten Setda dan wali nagari se Tanah Datar dan undangan lain. habede

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here