Maju di Pilkada Sijunjung 2020, Mashariyanto Siap Berhenti di ASN

2372

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sijunjung, Sumatera Barat, suhu politik di Ranah Lansek Manih itu kian panas. Selain kalangan politisi dan pengusaha, dari kalangan aparatur sipil negara (ASN) juga disebut-sebut ssbagai kandidat calon bupati (Calbup).

Tak percaya? Dengar saja pengakuan Staf Ahli Bupati Sijunjung, Masharyanto,SE ini. Bahkan Masharyanto siap berhenti dari PNS. “Benar, saya siap untuk maju di Pilkada Sijunjung 2020. Saya juga siap berhenti dari PNS. Lagi pula saya pensiun dua tahun lagi,”ucap mantan Kadis Satpol PP Sijunjung itu.

Tak hanya itu, Masharyanto yang juga sekretaris PWI Sijunjung itu, juga mengklaim dirinya dapat restu dan dukungan dari Bupati Yuswir Arifin.

“Alhamdallah saya didukung bupati baik sarana dan prasarana. Bahkan utusan dari Tanjungampalu, Sumpurkudus, Kamangbaru, Tanjung Gadang dan grup randai Lubuktarok sudah datang ke saya menghendaki saya maju,”jelas Chan Kampai begitu panggilan akrab Mashariyanto.

Maju di Pilkada Sijunjung 2020, Masharyanto akan menggunakan jalur perseorangan (independent). “Saya maju tak akan menggunakan jalur partai politik (Parpol), tapi melalui perseorangan,” ucap Mashariyanto yang sudah mengabdi 36 tahun di ASN.

Bahkan mantan PLKB itu sudah melakukan pengabdian disejumlah nagari di Kabupaten Sijunjung. Apalagi ketika ia menjadi staf Penmob di BKKBN. Ia juga dikenal dikalangan masyarakat seni (Randai) bahkan ia mengaku sebagai pelatih randai.

“Nah, kalau soal mengumpulkan dukungan rasanya tak begitu sulit.Bahkan saat ini sudah terkumpul tiga kantong asoy fotocopi KTP dan KK sebagai bentuk dukungan warga,” papar Mashariyanto siap maju di Pilkada 2020 itu. saptarius

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here