Maju Pilkada Sijunjung 2020, Politis “Iraddatillah” PPP Siap dengan Amunisi

1229

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Kian hari suhu politik di Sijunjung, Sumatera Barat semakin panas. Bahkan sejumlah tokoh politik tak hanya menyatakan siap maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 mendatang. Tapi, sejumlah kandidat pun menyatakan siap “perang” lengkap dengan amunisinya.

Tak percaya? Dengar saja pernyatakan sikap kesatria dari politisi Partai Persatuan Pembangun (PPP) yang juga anggota DPRD Sunbar dan mantan anggota DPRD Sijunjung ini. Dia adalah Haji Iraddatillah,SPt. Mantan Calbup Sijunjung 2010 ini justeru siap penuh dengan segala kekuatannya.

“In sha Alloh saya siap maju. Bahkan saya juga sudah dapat restu dari DPW PPP Sumbar dan siap segera melakukan sosialisasi ternasuk melakukan survei siapa bakal pendamping saya maju di Pilkada 2020 mendatang,”ujar putra asli Pematang Panjang itu pada awak media, Minggu (7/7/2019) via telepon selularnya.

Meski PPP Sijunjung mengantongi 3 kursi di Parlemen Sijunjung, diyakini akan bisa membangun koalisi dengan sejumlah partai politi (Parpol) yang ada di Ranah Lansek Manih itu. Malah sejumlah pendamping Iraddatillah sudah mulai dibidiknya.

Sebut saja nama Haji Sarikal,S.Sos,MH, sosok politisi Golkar itu dinilai layak jadi pendampingnya. Nama lain juga terdapat nama Hendri Susanto,Lc, politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu juga menjadi perhitungan bagi Iraddatillah untuk pendamping. Bahkan nama Bambang Surya Irwan (Gerindra) juga masuk dalam perhitungan bidikan sang politisi PPP itu.

“Yang jelas kita siap bangun koalisi dengan siapa saja asal memiliki visi-dan misi yang sama untuk membangun Sijunjung yang lebih maju,”jelas Iraddatillah yang mengaku siap dengan segala “amunisi” nya.

“Ya, ibarat perang, tentu mita harus siap dengan senjata dan peluru serta amunisinya. Meski kita banyak amunisi dan kalau tak bisa membidik dan “menembak” nya tentu akan sia-sia. Nah, In sha Alloh saya siap untuk itu. Apalagi pada tahun 2010 saya juga pernah maju di Pilkada,” imbuh Iraddatillah tak gentar hadapi “perang” Pilkada Sijunjung.

Ia mengakui banyak tokoh asal Sijunjung maju. “Dengan banyak tokoh yang maju, itu menandakan mereka tidak puas dengan pembangunan Sijunjung. “Ironis lagi, ada yang baru berladang, ada yang baru merantau dan ada yang baru bisa beli ini itu sudah menyatakan pula ingin maju. Padahal kita tahu, menjadi pemimpin itu tak seperti mereka bayangkan,” ucap politisi PPP itu bercanda penuh arti. saptarius

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here