Gabung PSI, Faldo Maldini Resmi Jadi Ketua DPW Sumbar

594

JURNAL SUMBAR | Padang – Mantan wakil sekretaris jenderal Partai Amanat Nasional (PAN) Faldo Maldini resmi bergabung dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

PSI langsung menunjuk Faldo sebagai Ketua DPW Sumatera Barat. Sekretaris Jenderal PSI Raja Juli Antoni menyerahkan SK penunjukan tersebut kepada mantan juru bicara badan pemenangan nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno pada Pilpres 2019 itu, Minggu (27/10/2019) di Padang.

“Hari ini, Faldo secara resmi menjadi pemimpin baru di Sumbar. Faldo secara resmi menjadi Ketua DPW PSI Sumbar,” kata Raja Juli dalam konferensi pers di sebuah restoran di Padang, Sumatera Barat, Minggu (27/10/2019).

Raja Juli mengatakan, PSI memilih Faldo sebagai Ketua DPW Sumbar karena memiliki semangat pembaharuan.

“Faldo datang bukan dari golongan orang kaya, bukan anak politisi. Dia datang sendiri dengan kemampuannya,” kata Rajajuli.

Raja Juli menyebut Faldo merupakan politisi kelas nasional. Itu tampak dari eksitensi Faldo di pentas nasional.

“Tidak salah kami memilih Faldo. Faldo sendiri mau kembali pulang kampung membangun Sumbar,” kata Rajajuli yang didampingi Juru Bicara PSI, Rian Ernest.

Sementara Faldo Maldini menngaku memilih bergabung PSI karena partai tersebut mengakomodasi kepentingan anak muda.

“PSI partai anak muda yang membela kepentingan anak muda. Terbukti, PSI menggugat ke MK soal batas umur untuk menjadi kepala daerah,” kata Faldo yang merupakan putra Pesisir Selatan, Sumatera Barat itu.

Faldo mengatakan menjadi kader PSI, dirinya tertantang untuk memajukan PSI. Apalagi PSI merupakan yang dibentuk putra asli Minang, Jefri Geovani.

“Terima kasih kepada PSI. Ini sebuah tantangan dan saya siap menjalankan amanah ini,” kata faldo.sumber;kompas.com
editor;saptarius

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here