JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Benar-benar luar biasa. Setelah berhasil mendapat bantuan 13 unit kenderaan sepeda motor dan peralatan menjahit, kini Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja Kabupaten Sijunjung, provinsi Sumbar kembali mendapat bantuan dari Kementerian Tenaga Kerja RI.
Bantuan yang diterima Pemkab Sijunjung melalui Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja kali ini berupa satu unit mobile box unit pelatihan keliling. Bantuan yang luar biasa itu tentu tidak lepas berkat kakok tangan dingin Bupati Sijunjung, Yuswi Arifin dan Kepala Dinas Transmigrasi dan Tenaga Kerja, Kabupaten Sijunjung, Riky Mainaldi Neri, STP, MSi.
“Alhamdulillah, kita juga mendapat bantuan khusus berupa satu mobile box unit pelatihan keliling dari Kementerian Tenaga Kerja RI untuk Balai Latihan Kerja (BLK) Kabupaten Sijunjung,” kata Kadis Transmigrasi dan Tenaga Kerja Kabupaten Sijunjung, Riky Mainaldi Neri, STP, MSi, kepada Jurnal Sumbar, Senin (18/12/2017).
Memang luar biasa. Setelah 18 tahun berlalu, baru kali ini BLK Sijunjung diperhatikan khusus Kementerian Tenaga Kerja RI, dan itu pun tak lepas dari kepiawaian Riky Mainaldi Neri selaku Kadis. Artinya, Bupati-Wabup Yuswir Arifin-Arrival Boy, sudah tepat menjadikan Riky Mainaldi sebagai Kadis Transmigrasi dan Tenaga Kerja Sijunjung.
Sebelumnya, pada Selasa (28/11/2017) lalu, Kementrian Tenaga Kerja RI juga menyalurkan bantuan peralatan untuk BLK Sijunjung berupa 13 unit kenderaan sepeda motor dan peralatan menjahit 16 unit.
“Alhamdulillah itu berkat perjuangan dan andil bupati dan beliau sangat getol dan mendukung program pelatihan bagi pencari kerja di Sijunjung,” kata Kadis Transmigrasi dan Tenaga Kerja Sijunjug, Riky Mainaldi Neri dan Kepala UPTD Sijunjung Gustinus secara terpisah kepada Jurnal Sumbar, Senin (18/12/2017). Saptarius