Gerakan Misi Kemanusiaan dan Ekonomi Kreatif, Pemkab Pessel Beri Penghargaan kepada Lisda Hendrajoni

JURNAL SUMBAR | Pesisir Selatan – Ada yang istimewa pada acara peringatan Hari Jadi Kabupaten Pesisir Selatan Ke-70. Hj. Lisda Hendrajoni, Ketua PKK Pessel yang juga isteri Bupati Hendrajoni mendapat penghargaan dari pemerintah setempat.

Lisda mendapat penghargaan atas partisipasinya menggerakan misi kemanusiaan, pembangunan sosial dan ekonomi kreatif di Pessel. Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Bupati Hendrajoni pada rangkaian acara sidang paripurna istimewa DPRD di Pantai Carocok Painan, Minggu pagi (15/4/2018).

Seperti diketahui, selama ini Lisda dikenal giat menghimpun donasi pihak ketiga guna membantu kaum dhuafa, seperti bedah rumah, bantuan paket sembako, bantuan alat bantu penderita cacat pisik dan kegiatan sosial lainnya. Selain itu, Lisda juga sibuk mendorong produktifitas UMKM seperti kerajinan Batik Tanah Liek, Sulaman Bayangan, usaha kuliner Randang Lokan dan usaha lainnya.

Selain Lisda, Pemkab Pessel juga memberi penghargaan kepada Khalawi (Dirjen Perumahan Kementerian PUPR), Andrinof Chaniago (Penggiat Wisata), Asril (Kunango Jantan) dan Moesni Udin (Bundo Kandung). enye

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.