Didukung Ketua Komite, Alvina Syachrany Pelajar SMP 21 Sijunjung Ikuti Kejuaraan Renang Antar Sekolah dan PT se-Indonesia
Suasana Pelepasan Alvina Syachrany Pelajar SMP 21 Sijunjung Ikuti Kejuaraan Renang Antar Sekolah dan PT se-Indonesia di Yogyakarta
JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Luar biasa, melalui usaha keras komite dan kepala sekolah, Alvina Syachrany Pelajar SMP 21 Sijunjung berhasil mengikuti Kejuaraan Renang Antar Sekolah dan PT (Perguruan Tinggi) se-Indonesia.
Kejuaraan Nasional Renang yang diselenggarakan di Daerah Istimewa Yogyakarta itu akan berlangsung pada 12 hingga 13 Februari 2022 mendatang.
“Insya Allah, Alvina Syachrany akan bertarung di ajang Kejurnas Renang antar Sekolah dan PT di Yogyakarta. Untuk itu kami dari komite SMP 21 Sijunjung mohon doa dan dukungan masyarakat Sijunjung khususnya dan Sumbar umumnya,”ucap Sarwan Awe Ketua Komite SMP 21 Sijunjung pada Jurnalsumbar.Com, Selasa (8/2/2022) via telepon selularnya.
Alvina Syachrany merupakan siswi kelas VII, anak ke-2 dari Anton (ayah) Linda (ibu) yang berprofesi wiraswasta. Menurut Kepala SMP 21 Iswandi,M.Pd dan Ketua Komite, Sawan Awe (pengusaha-red), Alvina Syachrany adalah sosok anak yang tangguh, dia giat berolahraga terutama renang. Diskolah ia terbilang anak yang pintar.
Kini, setelah berpamitan dengan para majelis guru dan temannya disekolah, Alvina Syachrany segera bertolak kejurnas Renang di Yogyakarta.
“Nah, untuk itu ayo warga Kecamatan Kamangbaru, warga Kabupaten Sijunjung dan Sumbar kita doakan Alvina Syachrany semoga sukses dan berhasil mengharumkan nama baik sekolah dan daerah,”tambah Awe begitu sapaan akrab pengusaha jasa konstruksi itu.
Selamat berjuang Alvina Syachrany semoga sukses!. ius