Dinas Kominfo Sawahlunto Jumpa Wartawan, Ini yang Dibahas

Kadis Kominfo Sawahlunto pimpin Jumpa Wartawan

JURNAL SUMBAR | Sawahluto – Ditengah efisiensi anggaran, Dinas Kominfo Kota Sawahlunto , Sumatera Barat, masih bisa jumpa wartawan membahas berbagai hal, termasuk anggaran kemitraan dengan media yang ada di Kota Sawahlunto.

Pertemuan dan silaturahmi antara wartawan dan Kepala Dinas Kominfo Sawahlunto, Adriusp Putra itu berlangsung pada Selasa (27/1/2026) di Aula RSUD Kota Sawahlunto.

Acara perdana bersama Kepala Dinas Kominfo Sawahlunto, Adriusp Putra tersebut dihadiri puluhan wartawan yang ada di daerah itu.

Kepala Dinas Kominfo Sawahlunto, Adriusp Putra sendiri didampingi sekretaris dan Kabid serta pejabat lainnya.

Pada pertemuan itu berbagai hal disampaikan. Mulai soal anggaran, masalah kemitraan hingga pemberitaan juga dikupas..

Menariknya, semua kritikan dan masukan yang disampaikan wartawan diapresiasi oleh Kepala Dinas Kominfo Sawahlunto, Adriusp Putra. Apalagi, kata Dia, Wartawan adalah mitra kerja untuk perbaikan dan pembangunan Kota Sawahlunto kedepan.

Termasuk, diharapkan agar pimpinan OPD tidak alergi wartawan. Serta diharapkan adanya jumpa pers secara berkala.

Menurut Dia, jika anggaran TKD jadi dikembalikan pemerintah pusat (Pempus) ke daerah, maka kedepannya akan juga dibahas. Kegiatan yang berlangsung penuh keakraban itu berlangsung sukses dan lancar. *

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.