Jadi Pembina Upacara, Hamdanus Pacu Semangat Siswa SMP Negeri 1 Air Haji

JURNAL SUMBAR | Pesisir Selatan – Kepala Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Air Haji, Maitalelly, M.Pd mengundang Tokoh Muda Pesisir Selatan, Hamdanus, S.Fil.I, M.Si sebagai pembina upacara, Senin (12/03). Hamdanus diundang untuk berbagi pengalaman dan menambah wawasan kepada generasi muda.

Upacara setiap Senin yang digelar di halaman SMP 1 Linggo Sari Beganti itu berlangsung hikmat, dan Hamdanus dalam amanat sebagai pembina upacara fokus mendorong siswa untuk terus giat belajar.

Dalam amanatnya Hamdanus menyampaikan tiga indikator bagi siswa-siswi berhasil dlm pendidikan. Pertama, untuk memperoleh banyak pengetahuan sebagai bekal hidup, ini bisa dinamakan dengan kecerdasan intelektual.

Kedua, lanjut Hamdanus, memiliki semangat yang kuat untuk meraih kesuksesan dalam perjuangan hidup, ini bisa disebut dengan kecerdasan emosional. “Dan, ketiga, memiliki tulusan jiwa dan perasaan yang ditampilkan dangan budi pekerti yang luhur. Ini kita namakan dengam kecerdasan spritual,” ujarnya.

Bila kita bawa kefalsafafh, tambahnya, adat Minangkabau ini sangat relevan dengan falsafah tali tigo sapilin, yaitu alim ulama yang menjadi sumber kecerdasan spritual, niniak mamak sebagai sumber kecerdasan emosional, dan cadiak pandai sebagai sumber kecerdasan intelektual.

“Oleh karenanya setiap siswa/i sebagai generasi penerus bangsa di masa depan harus memiliki modal tiga kecerdasan tersebut,” tegas Rang Bungo Pasang Painan itu.

Disisi lain, tegas Hamdanus lagi, kejahatan yang berskala internasional, seperti LGBT, narkoba dan lain-lain juga setiap detik menyerang generasi muda. “LGBT dan Narkoba akan sangat efektif menghancurkan generasi muda kita, karena bisa merusak pengetahuan, semangat dan jiwa generasi muda,” pungkas Pimpinan Fokus Parlemen itu. Suandi

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.