Pesona “Sepit Kancing” Wisata Alam yang Tersembunyi di KPHL Bengkulu Selatan

JURNAL SUMBAR| Bengkulu – Kesatuan Pengelolaan Hutan Lindung (KPHL) Bengkulu Selatan, Provinsi Bengkulu, terntata menyimpan pesona alam berupa objek wisata alam yang sangat eksotis dan makjubkan. Objek wisatanya bernama “SEPIT KANCING”, objek wisata alam ini berada dalam pengelolaan Kawasan Hutan Lindung Bukit Rajamandara, dan secara administrasi berada pada Desa Sukarami, Kecamatan Air Nipis Kabupaten Bengkulu Selatan.

Ketika awak jurnalsumbar.com menyambangi Kantor KPHL Bengkuku Selatan pada Kamis (14/11/2019) sempat berbincang-bincang dengan Kepala Seksi Perlindungan KSDAE RHL dan Pemberdayaan Masyarakat, Franki Chandra Utama, SHut, MSi mengatakan berbagai hal terkait pesona wusata.

“KPHL Bengkulu Selatan banyak menyimpan objek wisata Alam yang eksotis diantaranya Sepit Kancing. Kenapa sampai dinamakan Sepit Kancing karena kolam ini merupakan Muara Sungai yang terjebak dalam sebuah celah. Tidak semua orang tahu dengan Sepit Kancing, kerena lokasinya berada dalam kawan hutan lindung yang belum terekspose kedunia luar. Untuk menuju Sepit Kancing, pengunjung menanyakan dulu Batu Balai, masyarakat di Bengkulu Selatan mayoritas tahu Batu Balai karena Batu Balai juga merupakan wisata alam yang sudah lama terkenal di kabupaten Bengkulu Selatan, sampai di Batu Balai untuk menuju Sepit Kancing kita memarkirkan kenderaan di Batu Balai,”papar Frenky.

“Nah, untuk melanjutkan perjalanan ke Sepit Kancing harus lah menembus kawasan hutan, dengan 2 pilihan, berjalan kaki sekitar 1,5 jam atau menggunakan ojek motor yang dikelola oleh beberapa kelompok masyarakat dengan cukup merogoh dompet, yakni Rp25 ribu rupiah, dengan waktu tempuh sekitar 25 menit,”tambahnya.

Epi

Sebelum pengunjung menuju kawasan Sepit Kancing sebaiknya pengunjung bawa sendiri makanan dari rumah, kerena di sekitar Sepit Kancing belum ada yang jualan makanan atau pengunjung mampir dulu di wisata kuliner khas Bengkulu Air Delengau yang terkenal dengan nasi ibatnya dengan pilihan gulai ikan Plus, ikan Garing dan ada juga gulai Mungkus yang jarang ditemui di rumah makan lain.

Tak hanya utu, jika berada di Sepit Kancing kita seakan-akan kita berada di Green Canyon, Pangandaran – Jawa Barat versi mininya, Air mengalir tenang dan jernih, warnanya hijau toska karena bias sinar matahari pengunjung juga akan dimanjakan Udara yang segar dapat dirasakan langsung dari alam, Sepit Kancing bisa digunakan untuk berenang, melakukan jump cliff nya bervariasi, ada beberapa cliffnya dengan ketinggian, ketinggian 2 meter hingga 12 meter dari permukaan air. Tentu harus berhati-hati karena kondisi tebing yang akan didaki sangat licin dikarenakan lumut yang lumayan banyak.

“Dibagian hulu sekitar 200 meter, ada air terjun tingginya kira kira 5 meter, yang air nya langsung jatuh ke dalam kolam sepit kancing bagian hulu, ada yang menarik, air terjun ini airnya hangat dibanding dengan air yang ada dikolam sepit kancing, tetapi untuk mencapai air terjun ini kita harus hati hati karena lokasi air terjun ini berada ada di bagian hulu kolam, jadi harus menyeberang sungai
Lokasi ini juga merupakan salah satu habitat tumbuhnya bunga raflesia. Sekitar SEPIT KANCING juga ada air terjun yang tinggi nya mencapai 100 meter,”tambah Franki mengakhiri percakapan sambil memberikan Foto asil jepretnya.

Anda penasaran silakan kunjungi wisata Alam Sepit Kancing di lokasi Hutan Lindung Rajabandara wilayah kerja KPHL Bengkulu Selatan Provinsi Bengkulu.jon aidi patopang.
ediitor; saptarius

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.