56 JCH Sawahlunto Resmi Dilepas Wakil Walikota Zohiri Sayuti ke Tanah Suci

JURNAL SUMBAR | Sawahlunto – Wakil Wali Kota Sawahlunto H. Zohirin Sayuti melepas secara resmi keberangkatan Jemaah Calon Haji (JCH) Kota Sawahlunto di Masjid Agung Nurul Islam, pada Sabtu (17/6/2023).

Dalam sambutannya, Wawako Zohiri berpesan agar jamaah memperbanyak sabar dan menjaga kesehatan.

“Kondisi cuaca sekarang di Tanah Suci panas, perbanyak sabar, jaga kesehatan dan banyak minum air putih dan makan buah,” ujarnya.

Wawako Zohirin mengingatkan, selama menjalankan ibadah jangan terfokus pada buku-buku bacaan yang dibawa demi mengejar sesuatu yang belum hafal.
“Jangan terpaku dengan buku, karena asyik membaca nanti bisa hilang di jalan, ucapkan saja apa yang hafal,” sebutnya.

Epi

Ia juga menghimbau JCH lebih mengutamakan kekhusukan, kebersamaan dan saling mengingatkan satu sama lain. Mohon doa untuk masyarakat Sawahlunto di sana agar lebih sejahtera, aman dan makmur.

Usai melepas, Wawako memasangkan kacu dan kokarde secara simbolis kepada JCH tertua, Rosma Binti Bota Umur 94 Tahun dari Lunto Kecamatan Lembah Segar, mutasi Dari Propinsi Jawa Barat dan termuda, Siti ainun Rohim Binti Emeldi Umur 22 tahun Dari Kecamatan Talawi.

Kepala staf utusan haji Kota Sawahlunto H. Dedi Wandra mengatakan, awalnya JCH Sawahlunto sebanyak 46 orang, namun setelah ada beberapa kali tambahan kuota akhirnya menjadi 56 orang.

Ditambahkan Dedi, tidak semua jemaah haji Sawahlunto tergabung dalam satu kloter. Empat orang diantaranya masuk kloter 17 dan akan berangkat pada 22 Juni besok.
“Jemaah kita kloter 14 gelombang 2, tergabung dengan Kota Solok, Kabupaten Solok, Solok Selatan dan Kota Padang, semoga selamat pergi dan pulang membawa haji mabrur,” terangnya.

Mewakili JCH, Wali Kota Sawahlunto Deri Asta yang merupakan jemaah haji reguler dalam sambutan mengucapkan terimakasih atas dukungan semua pihak. Ia memohon maaf jika ada kesalahan dan kekhilafan serta minta didoakan agar selamat dan menjadi haji mabrur. Tahun ini keberangkatan Duyufurrahman cukup istimewa, pasalnya sejumlah pejabat turut serta berangkat dalam kloter tersebut, seperti Wali Kota, Wakil Ketua DPRD Jaswandi, Anggota DPRD Ospita, Kepala Kankemenag.Tak kalah penting 3 orang dokter dari Kota Sawahlunto ikut menjadi petugas haji. Kiy

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.