Dihadiri PJs Bupati, KPU Sumbar Lakukan Monitoring dan Supervisi ke KPU Sijunjung

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Sumatera Barat melaksanakan monitoring dan supervisi kepada KPU Sijunjung pada Kamis (26/9/2024) di Muaro Sijunjung. Monitoring itu juga dihadiri PJs Bupati Sijunjung, Drs Meifrizon,M.Si.,

Monitoring tersebut sebagai tindak lanjut Rapat Koordinasi KPU Provinsi Sumatera Sijunjung dengan KPU Kabupaten/Kota dalam rangka tahapan yang ada.

“Monitoring dan supervisi itu soal penempelan pengumuman DCT, LADK, proses rekrutmen KPPS dan yang berkunjung itu Ketua divisi Perencanaan dan Data KPU Sumbar, Medo Patria,”sebut Kadiv Teknis Penyelenggaraan, KPU Sijunjung, Susila Andica, S.Sos.I..

“Selain itu, juga dilakukan temu ramah dengan PJs Bupati Sijunjung
Drs Meifrizon,M.Si., bersama asisten 1, Kesbangpol, dan disambut ketua dan anggota KPU Sijunjung dilaksanakan hari ini (Kamis, 26/9/2025-red),”tambah Susila Andica.

Di kantor KPU Sijunjung itu, Drs Meifrizon,M.Si., disambut Ketua KPU Kabupaten Sijunjung, Dori Kurniadi, S.Pd, didampingi oleh Kadiv Hukum dan Pengawasan, Bayu Agung Perdana, S.IP, serta Kadiv Teknis Penyelenggaraan, Susila Andica, S.Sos.I. dan Kadiv Perencanaan, Data dan Informasi, Ria Meilani.

OTW 2

“Iya, saya langsung ke kantor KPU,”ucap Pjs Bupati Sijunjung itu kepada Jurnalsumbar.Com, Kamis (26/9/2024) siang.

Di kantor KPU Sijunjung itu, Kadis Pora Sumbar itu memperkenalkan diri kepada komisioner dan staf KPU setempat. Ia juga mengapresiasi kinerja komisioner dan pegawai KPU Sijunjung yang sibuk sebagai penyelenggara Pilkada.

Dikesempatan itu ia mengajak pegawai KPU Sijunjung agar selalu semangat dalam bekerja dan jaga kekompakan, kebersamaan serta solidaritas antar sesama.

“Yang utama selalu jalin komunikasi yang baik antar sesama, jangan sampai terjadi miskomunikasi,”ujar Meifrizon.*

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.