Irwan Prayitno, Satu-satunya Gubernur yang Raih Penghargaan di Penas Petani & Nelayan

JURNAL SUMBAR | Banda Aceh — Presiden RI Joko Widodo secara resmi membuka “PEKAN NASIONAL (PENAS) PETANI & NELAYAN Ke-XV Tahun 2017 yang dipusatkan di Stadion Harapan Bangsa Lhong Raya Banda Aceh dan sekitarnya.

Pembukaan acara PENAS juga dihadiri oleh jajaran Menteri Kabinet Kerja antara lain Menteri Pertanian, Menteri Kelautan dan Perikanan, Menteri Kehutanan, dan Sekretaris Kabinet. Turut hadir Anggota DPR-RI dari Komisi IV, serta para Kepala Daerah Provinsi, Kabupaten/kota dari berbagai daerah di Indonesia.

Pada kesempatan tersebut Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno beserta beberapa Kepala Daerah di Indonesia menerima penghargaan Satya Lencana Wira Karya Pembangunan dari Presiden RI Joko Widodo.

Epi

Yang menarik adalah bahwa Gubernur Sumatera Barat merupakan satu-satunya Kepala Daerah Tingkat Provinsi yang mendapatkan penghargaan sedangkan yang lainnya adalah para kepala daerah tingkat kabupaten/kota serta petani yang berprestasi.

PENAS-TANI NELAYAN Ke-XV diselenggarakan dari tanggal 6 hingga 11 Mei 2017 yang diikuti oleh Kontingen Pemerintah Daerah Provinsi dan Kabupaten/Kota seluruh Indonesia dari unsur pemerintah, kontak tani nelayan andalan (KTNA) penyuluh dan lainnya.Acara Penas dimeriahkan dengan pertunjukan seni tari dan budaya Aceh, pameran dan expo sektor pertanian, perikanan dan kehutanan, seminar, temu karya, gelar teknologi, rembug tani, promosi pemasaran produk-produk hasil pertanian, periikanan, kehutanan,  UMKM, dan lainnya.

Sebagai bentuk apresiasi kepedulian  Pemerintah Provinsi  Sumbar  kepada petani nelayan, pelaksanaan Penas Tani Nelayan ke XVI Tahun 2020 akan diselenggarakan di Kota Padang, Sumatera Barat. [Edi Suandi]

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.