Bupati Yuswir Arifin Diminta Jadi Narasumber Semilok Nasional PAUD

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Luar biasa. Ternyata Bupati Sijunjung, Sumatera Batat, Drs. H. Yuswir Arifin Dt Indo Marajo, kini menjadi perhatian publik. Betapa tidak, bupati yang memiliki segudang prestasi itu, kini diminta menjadi narasumber dalam acara Semiloka Nasional Pendidikan Anak usia Dini (PAUD).

Acara yang akan menampilkan Bupati Sijunjung Yuswir Arifin sebagai pemakalah itu dilaksanakan di Hotel Allium Kota Tanggerang, Rabu (11/10/2017) mendatang.

Juru bicara Pemkab Sijunjung, Hendri Chaniago melalui Kasubag Humas, Azneldi Piliang, kepada Jurnal Sumbar, Jumat (22/9/2017) siang, membenarkan Bupati Yuswir Arifin diminta sebagai narasumber dalam acara semiloka nasional PAUD  yang digelar Direktorat Jenderal PAUD dan Pendidikan Masyarakat Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan RI.

Permintaan sebagai narasumber itu didasari karena Pemerintah Kabupaten Sijunjung dinilai sukses atau berhasil menjalankan program PAUD.

“Bupati Yuswir Arifin, kembali diminta menjadi pembicara pada acara Semiloka Nasional PAUD yang akan digelar Dirjen PAUD dan Pendidikan Masyarakat di Kota Tanggerang, 11 Oktober mendatang,” kata Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung, Ramler seperti dikutif Kasubag Humas Pemkab Sijunjung, Azneldi.

Disebutkan Azneldi, pemintaan menjadi narasumber pada acara Semiloka Nasonal PAUD disampaikan melalui surat.Surat bernomor 578/C2.4/DU/2017 tertanggal 15 september 2017 diteken Direktur pembinaan PAUD, R.Ella Yulaelawati, seperti direlis pihak Dinas Pendidikan Sijunjung ke bagian Humas Pemkab Sijunjung.

Epi

Acara semiloka tersebut dijadwalkan mulai pukul 08.00 WIB. Kegiatan itu akan diawali dengan laporan Direktur Pembinaan PAUD. Kemudian dilanjutkan dengan sambutan oleh Walikota Tanggerang dan pembukaan serta pengarahan oleh Dirjen PAUD dan Pendidikan Masyarakat, Ir. Harris Iskandar, Ph.D.

Usai acara pembukaan, dilanjutkan presentasi tahap pertama. Presentasi tahap pertama ini memaparkan status terkini dan strategi masa depan PAUD di Indonesia.

”Sesi ini akan disampaikan tiga narasumber, yakni dari pejabat Direktorat Jenderal PAUD dan Pendidikan Masyarakat serta Ketua BAN PAUD dan PNF,” sebutnya.

Bupati Sijunjung, Yuswir Arifin sendiri direncanakan akan mendapat kesempatan pada presentasi kedua. Dalam diskusi panel kedua ini, Bupati Yuswir Arifin akan memaparkan kebijakan wajib PAUD Pra SD di Kabupaten Sijunjung.

Selain Bupati Yuswir Arifin, pembicara lain pada presentasi kedua ini adalah Bupati Bojonegoro dan Bupati Bantaeng. ”Pada sesi ini ada tiga narasumber, sementara panelisnya Bupati Belu NTT, Bupati Lampung Timur dan Bupati Kulon Progo,” jelasnya.

Bupati Yuswir Arifin sendiri menyatakan siap menjadi pembicara pada Semiloka Nasional PAUD tersebut. Saptarius

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.