Masni Usman, “Murai Kampung” Pessel Itu Berkicau di Istana Bogor

JURNAL SUMBAR | Bogor – “Murai Kampung” dari Pesisir Selatan, Sumbar saat ini berkicau di Istana Bogor. Sebutan Murai Kampung ini julukan bagi kepala MTsn Salido, Masni Usman yang telah mempu membawa sekolahnya mengharumkan nama Sumbar, khususnya Kabupaten Pessel, dalam lomba UKS tingkat Nasional.

Kepala MTsn Salido, Masni Usman hari ini diundang ke Istana Bogor memaparkan keunggulan sekolahnya berjuang menyakinkan tim penilai Lomba UKS Tingkat Nasional.

Murai Kampung dari Pesisir Selatan ini, bersaing dengan SMP Bali dan SMP mataram, mereka saling berebut mencari posisi berada pada posisi terbaik I ditingkat nasional.

“Bu Masni kebagian jadwal tampil ba’da Dzuhur mempresentasikan keunggulan sekolahnya,” kata Lisda Hendrajoni, sebagai pembina yang sengaja hadir mendampingi “Murai Kampungnya” dari Bogor melaporkan.

Epi

“Doa dari kampung Ranah Minang diharapkan menyertai kami sehingga kita bisa keluar sebagai juara dan penentuannya sekaligus penyerahan hadiah maupun trophy dilaksankan besok di Istina Bogor,” tambah Lisda Hendrajoni lewat pesan WhatsAppnya kepada Redaksi Pilarbangsanews.com di Batang Kapeh.

Tadi sebelum semua pesarta memasuki gedung dan sebelum acara dimulai, Lisda Hendrajoni diwawancarai oleh wartawan lokal, terkait apa bentuk ril perhatian yang diberikan Lisda sebagai ketua TP-PKK Pessel bagi kemajuan MTsn Salido.

“Tadi ambo jawab kami selalu memberikan motivasi dan apresiasi kepada sekolah dalam melaksanakan kegiatan ekstra kurikuler mereka. MTsn Salido banyak melakukan kegiatan ekstrakurikuler, salah satu kegiatan UKS ini.

Pemberian motivasi dan apresiasi itu kami yakini mampu mendorong dan penyemangat untuk setiap sekolah meningkatkan kualitas warga sekolah membudayakan hidup bestish dan sehat serta menjadikan sekolah sebagai laboratorium penghijauan, kebersihan.

“Terhadap sekolah sekolah yang memiliki inovasi dalam meraih kemajuan pendidikan, setahu saya Pemda Pessel mendukung penuh baik dalam bentuk moriil maupun materiil,” kata caleg DPR-RI Partai Nasdem ini. (Enye)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.