Kapolda Sumbar Disambut Silek Kuciang “Bagaluik” di Polsek Sumpurkudus

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Dalam kunjungannya ke Polsek Sumpurkudus, Kabupaten Sijunjung, Kapolda Sumatera Barat, Irjen Pol Drs Fakhrizal, MHum, dan “Buya” Prof H Syafi’i Ma’arif disambut tari galombang disertai taripiring, silek kuciang bagaluik dan kalungan bunga.

Kapolda Kapolda Sumatera Barat, Irjen Pol Drs Fakhrizal, MHum, dan “Buya” Prof H Syafi’i Ma’arif, itu didampingi Bupati Sijunjung, Drs Haji Yuswir Arifin dan Wabup Arrival Boy dan Kapolres Sijunjung, AKBP Driharto, SIK dan Ketua DPRD Sijunjung, Yusnidarti, Foekopimda, Sekdakab Zefnihan dan undangan lainnya.

Penyambutan tersebut langsung dipimpin Wakapolres Sijunjung, Kompol Sutanto dan Kapolsek Sumpurkudus, Iptu Mulyadi, SH, dan PJU Polres Sijunjung.

Epi

Kunjungan kerja Kapolda Sumatera Barat, Irjen Pol Drs Fakhrizal, MHum, dan “Buya” Prof H Syafi’i Ma’arif tersebut dalam rangka peresmian renovasi pembangunan Polsek Sumpurkudus yang dibangun atas prakarsa dari bantuan Buya” Prof H Syafi’i Ma’arif yang berasal dari bantuan kapolri.

Kapolda Sumatera Barat, Irjen Pol Drs Fakhrizal, MHum, dan “Buya” Prof H Syafi’i Ma’arif serta bupati dan undang tersebut terlihat dengan khusuk dan santai menikmati penyambutan yang luar biasa.

Dengan penampilan Silek Kuciang Bagaluik yang diatraksikan “Sri Kandi” asal Sumpurkudus yang memukau. Begitu juga penampilan dari taripiring dan tari gelombang juga berhasil membius rombongan Kapolda Sumatera Barat, Irjen Pol Drs Fakhrizal, MHum, dan “Buya” Prof H Syafi’i Ma’arif dan Bupati Sijunjung. saptarius

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.