Stand Pameran Lubuktarok Diminati Warga dan Stand Nakertrans Sijunjung Ditinjau Pencari Kerja

JURNAL SUMMBAR | Sijunjung – Keikutsertaan Kecamatan Lubuktarok dalam Pameran Hari Jadi Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat ke-70, mendapat apresiasi para pengunjung. Bahkan dihari pertama dibukanya pameran oleh Wagub Sumb. bar, Nasrul Abit dan Bupati Sijunjung, Yuswir Arifin, stand pameran “Rang Godok Obuy” itu banyak diminati pengunjung begitu juga stand pameran Dinas Nakertrans Sijunjung.

Betapa tidak, stand pameran yang dipimpin Camat Lubuktarok, Hamdan, SSTP dan Sekcam Lubuktarok, Admiriska,BAc, tersebut menambilkan hasil hasil kerajinan dari BUMNag yang ada di Kecamatan Lubuktarok.

“Kalau Graci-tea, kopi asam gelugur dan madu lebah hutan Sialang berasal dari Nagari Latang. Sedangkan BUMNag Lubuktarok memamerkan hasil kerajinan minyak tanak, oseng-oseng, lele asap, rendang telor, kalamai ubi, jamur kupung dan jamur tiram, keripik tempe dan aneka busana juga tersedia di stand Kecamatan Lubuktarok,”ujar Admiriska didampingi Direktur BUMNag Lubuktarok, Eddi Aswan pada awak media, Sabtu (16/2/2019).

Epi

Hanya saja, Admiriska, menyebutkan, meski harga produk yang disajikan murah, namun daya beli masyarakat rendah,jelasnya.

Selain itu, Dinas Nakertrans Sijunjung juga menampilkan aneka kerajinan dari BLK Sijunjung. Mulai dari cara membordir, hingga usaha kerajinan otomotif juga dipajang.

Dari hasil binaan BLK Sijunjung yang dikomandani Kepala Dinas Nakertrans Sijunjung, Riky Mainaldi Neri, SSTP, MSi, juga telah banyak menolorkan para tenaga kerja yang terampil dan handal diperjakan disejumlah perusahaan nasional.

“Selain sudah banyak yang bek erja, para tenaga kerja BLK Sijunjung juga banyak yang magang keluar daerah,”kata Riky Mainaldi Neri, kepada awak media ditempat yang berbeda. saptarius

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.