Reza Velly Abidin “En Pangeran” Siap Maju di Muscab Gapensi Sijunjung

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Kalau tidak ada aral melintang, rencananya pada Kamis (19/9/2019) Badan Pimpinan Cabang (BPC) Gabungan Pengusaha Seluruh Indonesia (Gapensi) Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat akan menggelar musyawarah cabang (Muscab).

Hal itu disampaikan Ali Imran, SPd, Ketua OC Muscab BPC Gapensi Sijunjung pada awak media, Senin (9/9/2019). “Ya, rencana awal kalau tidak ada aral melintang In sha Alloh Muscab Gapensi digelar pada tanggal 19 September 2019 mendatang,”ucap Ali Imran.

Jelang Muscab Gapensi digelar, sejumlah kandidat mulai bermunculan. Diantaranya terdapat nama Reza Velly Abidin “En Pangeran”. Mantan Ketua Gapensi periode 2009-2014 ini menyatakan diri siap kembali maju memimpin BPC Gapensi Sijunjung 2019-2024 mendatang.

Epi

“Ya, saya siap maju di Muscab Gapensi 2019 untuk memperjuangkan hak-hak rekanan yang tergabung di BPC Gapensi dan juga siap menjalin kemitraan disemua lini,”ucap En Pangeran menjawab awak media, Senin (9/9/2019).

Bahkan lobi-lobi mencari dukungan pun dilakukan En Pangeran. Sejumlah direktur pemilik perusahaan pun mulai dilobi En Pangeran.

Selain En Pangeran, nama lain yang muncul terdapat nama Tri Afboy, Benny Susendra, Tri Eka Putra dan nama Sarpendi juga disebut-sebut masuk dalam bursa pencalonan Ketua Gapensi Sijunjung. saptarius

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.