Digelar Balai Bahasa dan Kominfo, Puluhan Wartawan Sijunjung Ikuti Penyuluhan Bahasa

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Waw.. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Balai Bahasa Sumatra Barat menggelar kegiatan Penyuluhan Penggunaan Bahasa Luar Ruang di Kabupaten Sijunjung. Kegiatan tersebut digelar diruang kantor Dinas Komonfo Sijunjung.

Kegiatan penuh keakraban tersrbut dibuka langsung oleh Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Sijunjung, Rizal Effendi.

Adapun peserta kegiatan penyuluhan ini berasal dari kalangan insan pers dan staf kominfo Sijunjung.

Kepala Balai Bahasa Sumatra Barat Drs. Dwi Sutana, M.Hum. yang diwakili Peneliti Bahasa dan Penyuluh /Ahli Bahasa Wahyudi,S.S., M.Hum. langsung bertindak sebagai pemateri membahas soal bahasa Indonesia termasuk pembahasan tentang ejaan dan bahasa asing. Ia juga didampingi Joni Syahputra, S.S. dan Mulyadi, S.S.

OTW 2

Mulai dari materi tentang bentuk pemilihan kata dan materi tentang kalimat bahasa pun dibahas. Seluruh peserta kegiatan Penyuluhan Penggunaan Bahasa Media Luar ruang itu tampak sangat seksama mengikuti materi-materi yang disampaikan oleh pemateri, sambil sesekali pemateri dan peserta bersenda gurau kecil guna menghilangkan kejenuhan dan rasa kantuk yang mendera.

“Dengan adanya kegiatan ini hendaknya ada pendekatan disesama kita,”ucap Wahyudi. Apalagi, kata Wahyudi, media masa merupakan sarana dan saluran resmi untuk menyebarkan berita dan pesan kepada masyarakat dengan sikap positif.

Sebagai insan pers, Priyono yang juga merupakan wartawan Publik dari menyampaikan rasa senang nya atas diadakannya kegiatan Penyuluhan Penggunaan Bahasa itu. Priyono berharap kegiatan itu dapat dilaksanakan setiap tahunnya di Kabupaten Sijunjung, agar penggunaan Bahasa Indonesia baik secara tertulis dan lisan dapat digunakan lebih baik dan tepat lagi.

Kegiatan tersebut juga diikuti jajaran Dinas Komingo Sijunjung, Kabid IKP Aslinda Guslen,SH.MM, Kasi PIKP Mursyda, Kasi KIP, Janaka Adusran, S.IP dan Kasi penyiaran Djoneni Dyusa, SIKom. saptarius

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.