Disdikbud Sijunjung Sosialisasikan Sistem Pengadaan Barang/Jasa Sekolah

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Dinas Pendidikan Kabupaten Sijunjung,Sumatera Barat, bekerjasama dengan TokoLadang melaksanakan sosialisasi Sistem Pengadaan Barang/Jasa Sekolah (SIPLah) di Balairung Lansek Manih Kantor Bupati setempat, Kamis (3/10/2019).

Kegiatan tersebut dalam rangka penerapan Sistem Pengadaan Barang/Jasa Sekolah (SIPLah) yang telah dilaunching oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan RI pada tanggal 25 Juni 2019 lalu di Jakarta.

Kegiatan itu dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Ramler didampingi Kepala Bidang Sekolah Dasar, M Syukur, Kepala Bidang Sekolah Menengah Pertama, Yulius Maleni. Kemudian hadir beberapa personel dari Tim TokoLadang.

Dalam sambutan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Ramler mengucapkan selamat datang kepada tim dari TokoLadang serta Kepala SD,SMP se-Kabupaten Sijunjung, mudah-mudahan kegiatan ini berjalan lancar sampai selesai.

OTW 2

“Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI telah meluncurkan Sistem Informasi Pengadaan Sekolah (SIPLah) guna mendukung pengadaan barang dan jasa di sekolah melalui penggunaan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) Reguler,” ungkapnya.

Untuk itu Ia berharap, dengan adanya program SIPLah tersebut dapat tersosialisasikan secara merata dan terealisasikan secara nyata, sesuai dengan yang diharapkan pemerintah.”Yakni meningkatkan akuntabilitas, transparansi, dan efektivitas, serta pengawasan pengadaan barang dan jasa sekolah yang dananya bersumber dari dana BOS Reguler,” jelasnya.

Sementara itu, dalam laporan Kabid Sekolah Dasar, M Syukur mengatakan sosialisasi ini diikuti dua sesi, sesi pertama mulai pukul 08.30 WIB – pukul 12.00 WIB diikuti oleh 250 peserta dan sesi kedua mulai pukul 13.00 WIB – 15.30 WIB diikuti 250 peserta dengan jumlah peserta 500 orang.

Adapun tujuan dari kegiatan itu dikatakannya, dalam rangka memberikan pemahaman cara penggunaan Sistem Pengadaan Barang/Jasa Sekolah (SIPLah) kepada Kepala Sekolah SD dan SMP sekaligus Tenaga Operator pada masing-masing sekolah.

Bertindak sebagai Narasumber dalam kegiatan itu berasal dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI dan dari TokoLadang yang merupakan mitra Sistem Pengadaan Barang/Jasa Sekolah.dicko
editor;saptarius

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.