Virus Corona, Legislator Lisda Hendrajoni Apresiasi Pemerintah Lindungi WNI di Wuhan Tiongkok

JURNAL SUMBAR | Jakarta – Anggota DPRRI dari Fraksi Nasdem mengapresiasi pemerintah dalam melindungi dan menyelamatkan warga negara Indonesia (WNI) di Wuhan maupun bagian Tiongkok lainnya yang dilanda wabah virus corona.

Lantaran pemerintah telah melakukan evakuasi WNI ke tanah air. Lisda yang selalu memantau kondisi tersebut memuji langkah-langkah strategis itu, karena memang hal itu menjadi keinginan WNI yang tengah terperangkap di Wuhan dan kota lainnya di Tiongkok.

“Alhamdulillah, pemeritah telah melakukan evakuasi WNI ke tanah air. Langkah ini patut kita apresiasi,”tegas legislator asal Sumbar tersebut.

Lisda memaparkan bahwa kondisi disana cukup memperihatinkan karena Wuhan diisolasi oleh pemerintah setempat sehingga warga yang bermukim disana kesulitan bahan makanan karena toko-toko tidak ada yang buka.

Epi

“Persedian makanan sudah menipis dan sulit mendapatkan bahan makanan karena toko semua pada tutup,”terang Kapoksi Nasdem di komisi VIII tersebut.

Informasi tersebut didapatkan lantaran Lisda intens berkomunikasi dengan salah mahasiswa yang berasal Pesisir Selatan, Sumbar sedang menempuh pendidikan di Wuhan.

“Ada mahasiswa asal Pessel dan keluarganya sedang berkuliah di Wuhan. Saya selalu memantau perkembangan situasi di Wuhan melalui mahasiswa ini. Salah satu yang dikeluhkan adalah soal makanan yang menipis. Dan kita sangat prihatin dengan kondisi ini,”papar Lisda.

Lisda memandang langkah evakuasi pemerintah tersebut merupakan solusi kongkrit atas masalah yang dialami WNI di Tiongkok dan wilayahnya lainnya.

“ini merupakan solusi yang kongkrit. Dan kita patut mengapresiasi kebijakan pemerintah tersebut,”tukas Lisda Hendrajoni yang juga merupakan ketua PKK Pesisir Selatan. Jef

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.