dr Antoni Kurniawan SpOG Resmi Buka Praktik di Kota Sawahlunto Sumatera Barat

JURNAL SUMBAR | Sawahlunto – Kabar gembira untuk ibu hamil, telah hadir di Kota Sawahlunto tempat Praktik Dokter Spesialis Kebidanan dan Penyakit Kandungan dr Antoni Kurniawan S.POG di Pasar Remaja di Samping BNI Capem Kota Sawahlunto

“Alhamdulillah hari ini kita sudah bisa launching. Kita sengaja tidak melakukan acara seremonial mengingat masih dalam suasana waspada terhadap penyebaran Covid 19, ” ujar Antoni Kurniawan di tempat praktiknya di Pasar Remaja Sawahlunto, Kamis (9/7)

dr Antoni Kurniawan SPOG membuka layanan untuk pasien umum praktek setiap hari Senin – Minggu. Untuk hari Senin – Sabtu mulai pada pukul 14.30 – 20.00 WIB, sedangkan pada hari Minggu pukul 10. 00 – 12.00 WIB.

dr Antoni Kurniawan SpOG Adalah seorang Dokter Spesialis  Kandungan & Kebidanan (ObGyn) ,merupakan spesialisasi kedokteran yang terkait dengan perawatan kondisi yang melibatkan organ reproduksi wanita termasuk perawatan pada pasien hamil dan tidak hamil.

dr Antoni Kurniawan SpOG memiliki keahlian Bedah Kebidanan & Kandungan, pertolongan persalinan (persalinan normal, persalinan Cesar), Semua kasus yang berhubungan Mulai dari persiapan hamil , sedang hamil ,  proses melahirkan  , sesudah melahirkan termasuk melakukan tindakan inseminasi atau sulit punya keturunan , Pra Menopause dan Pasca Menopause.

Walikota Deri Asta dijumpai Kamis (9/7) sangat mendukung adanya tempat praktek dr Antoni Kurniawan SpOG di Kota Sawahlunto. Deri Asta mengaku sangat senang karena akan sangat membantu masyarakat terutama ibu hamil dalam proses persalinan dan pemeriksaan kandungan.

“Kami sangat mendukung sekali dengan telah dibukanya atau mulai beroperasinya tempat praktek drAntoni di Pasar Remaja Sawahlunto. Tentunya ini akan sangat membantu masyarakat khususnya ibu hamil dalam memeriksakan kehamilan maupun dalam proses bersalin nantinya. Sehingga masyarakat tidak perlu pergi jauh jauh lagi,” ujar Walikota Deri Asta.

dr Antoni Kurniawan memiliki ijin praktek SIPD No : 12/SIPD/DPMTSPNaker-SWL/VII2020. Tempat praktik telah dilengkapi dengan pemeriksaan kehamilan USG 4 Dimensi. Pemeriksaan Kehamilan USG 4D adalah penggambaran medis yang dilakukan pada masa kehamilan untuk mendapatkan video bayi yang bergerak di dalam rahim.

“Prosedur ini dapat dilakukan untuk mendeteksi cacat lahir yang tidak terlihat pada USG 2D dan 3D, atau dilakukan atas dasar keinginan pasien.  Pemeriksaan kehamilan ini cukup banyak dilakukan dan menjadi favorit banyak ibu hamil sebab pemeriksaan kehamilan USG 4D menampilkan pergerakan janin di dalam perut. Namun sebelum melakukan USG 4D, sebaiknya ibu memahami tujuan, proses, serta risikonya,” ujar dr Antoni

Ketika pemeriksaan kehamilan dilakukan, dokter spesialis kebidanan dan kandungan akan membantu ibu untuk melihat janin pada layer mesin. Ibu akan dapat melihat apa yang sedang dilakukan janin di dalam perut pada saat ini. Hasil proses ini dapat dicetak, sampaikanlah pada dokter spesialis kebidanan dan kandungan ibu jika ibu ingin menyimpan hasilnya.

Pemeriksaan kehamilan USG 4D aman untuk dilakukan untuk ibu hamil dan calon bayi. Pemeriksaan kehamilan ini berfungsi juga untuk membantu dokter obgyn melihat masalah yang ada pada kehamilan, sehingga masalah dapat ditangani dengan cepat.hi

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.