Koalisi Keumatan Deklarasi, Sah, PKS – PKB Usung UHS-IG Maju di Pilkada Sijunjung

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Jika yang lain sibuk mencari “perahu” dan “ujo ka ujo”, dan beda halnya dengan pasangan calon (Paslon) Bupati-Wabup Sijunjung, Sumatera Barat ini.

Tepat pada Senin, pukul 15.00 WIB Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang dikenal Koalisi Keumatan melakukan Deklarasi.

Koalisi Keumatan itu secara resmi telah mengusung dan siap memenangkan H. Hendri Susanto, Lc dan Indra Gunalan, S.Ap (UHS-IG) sebagai calon bupati dan wakil bupati (Cabup/Cawabup) Sijunjung pada 9 Desember 2020 mendatang.

Hal itu ditandai dengan pembacaan deklarasi dilakukan Ketua Tim Pemenangan, Syofyan Hendri dan penanda tanganan deklarasi–dilakukan Ketua DPD PKS Zulkifli, S.Sos dan Ketua DPC PKB Sijunjung, Nofriadi Zulks,SH, serta Cabup H. Hendri Susanto,Lc dan Cawabup Indra Gunalan, S.Ap juga ikuti menanda tangani.


UHS dan IG juga ikut menanda tangani deklarsi Koalisi Keumatan itu
OTW 2

“Bissmillahhirroh manirrahim.., semoga tinta ini menjadi catatan sejarah untuk perubahan dan kemajuan Sijunjung kedepan,”kata Cabup H. Hendri Susanto,Lc saat menanda tangani naskah deklarasi Koalisi Keumatan itu dihadapan para kader PKS-PKB di Posko Pemenangan Koalisi Keumatan di Jalinsum Pematang Panjang-Kandang Baru, Sijunjung.

Salut buat Koalisi Keumatan tanpa harus menunggu-nunggu secara resmi mereka telah mendeklarasikan diri dan mengusung H. Hendri Susanto, Lc dan Indra Gunalan, S.Ap sebagai Cabup da Cawabup Sijunjung maju di Pilkada Sijunjung.

Hebatnya lagi, Ketua Alumni Al-Azhar Mesir Kabupaten Sijunjung juga ikut serta mendampingi DEKLARASI UHS-IG. Bahkan Ustadz Syukri Rahmad,Lc (Ketua Alumni Al-Azhar Kairo Kabupaten Sijunjung-red) menyempurnakan deklarasi dengan membaca Doa.

Ketua Alumni Al-Azhar Kairo Kabupaten Sijunjung dan barisan para Ulama serta para Da’i itu berharap penuh pada UHS-IG menjadi pemimpin Kabupaten Sijunjung. Turut hadir Ustadz H. Nora Feri,Lc. Yang akrab dipanggil Ustadz Abdul Fattah.


UHS-IG Berikan santunan pada puluhan anak yatim

Sebelum acara deklarasi Paslon H. Hendri Susanto, Lc dan Indra Gunalan, S.Ap juga memberi santunan kepada puluhan anak yatim yang diserahkan secara simbolis kepada sembilan orang anak yatim yang berada di sekitar sekretariat Posko Koalisi Keumatan tersebut.ius

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.