Mural Tourism Information Center di Koto XI Tarusan Sukses

JURNAL SUMBAR | Pesisir Selatan – Mural adalah cara menggambar atau melukis di atas media dinding, tembok atau permukaan luas yang bersifat permanen. Mural bertujuan merespon sesuatu hal yang tengah terjadi pada masyarakat, yang artinya mural merupakan karya seni yang berada di ruang publik yang bertujuan menyampaikan pesan maupun respon yang tengah terjadi di dalam masyarakat

Kegiatan mural di Tourism information center Kec. Koto XI Tarusan ini bentuk kerjasama antara pegiat seni mural dengan dinas pariwisata dan pemuda olahraga kab. Pesisir selatan

“Keberadaan mural ini juga merupakan bentuk apresiasi Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan kepada para seniman mural ini.

Kita berpikir perlu memfasilitasi kreatifitas seni mereka ini, dan mengedukasi semua pihak bahwa seni mural bukan merupakan tindakan vandalisme jika dilakukan di tempat yang benar.

OTW 2

Kebetulan kita memiliki ruang tersebut di TIC, maka dari itu beberapa titik di fasilitas TIC ini kita jadikan tempat kreasi para artis ini,“ujar Wildan Kabid Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Pesisir Selatan.

Menurut Dede Desmana, sebagai penggerak klinkink creative house , Tentu ini memberikan efek domino yang positif kedepannnya, sehingga dari ruang kreasi ini masyarakat lebih mengenal apa yang dinamakan seni mural, dan semoga kedepannya makin lebih banyak lagi ruang publik yang mampu menaungi para seniman mural dalam berkarya.

Erik “koesang” sebagai salah satu pegiat seni mural mengungkapkan dengan Adanya apresiasi dari pemerintah tentunya, baik secara support maupun dalam bentuk dukungan lainnya, dan tentu yang paling penting bagaimana pemerintah bisa memberikan ruang berkarya untuk seniman mural tentunya. Sehingga seniman mural memiliki tempat dalam menyalurkan bakat dan kreatifitasnya.

Semoga kedepannya mural dapat lebih dikenal lagi oleh masyarakat pesisir selatan lebih khususnya, dan mendapat apresiasi terhadap para seniman mural.rd

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.