JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Rotasi dan mutasi serta promosi jabatan kembali bergulir di lingkungan Pemkab Sijunjung, Sumatera Barat.
Tak percaya? Tengok saja pada Selasa (15/3/2022), Bupati Sijunjung, Benny Dwifa Yuswir, S.STP, M.Si didampingi Wabup H. Iraddatillah, S.Pt, Kepala BKP SDM, Riky Mainaldi Neri, S.STP, M.Si, Kepala Dinas Pertanian Ir. Ronaldi dan Kepala Dinas PUPR Sijunjung, Ir. Budi Syafarman melantik empat pejabat eselon III dan satu pejabat eselon IV.
Prosesi pengambilan sumpah jabatan itu berlangsung diruang kantor Bupati Sijunjung.
Ke-empat pejabat eselon III yang dilantik itu, Arwilson, S.PKP, sebelumnya menjabat sebagai Kabid di Dinas Pangan Perikanan jabatan baru Sekretaris di Dinas Pangan Perikanan.
Kemudian terdapat nama Satria Jali, ST, sebelumnya Kabid Penantaan Bangunan di Dinas PUPR dan jabatan baru sebagai Kabid BPBD. Penggantinya Wirda Nengsih,ST, sebelumnya Fungsional PUPR jabatan sekarang dipromosi Kabid Kabid Penantaan Bangunan PUPR.
Selain itu terdapat nama Yan Rizal Candra, S.Pt, sebelumnya Kepala UPTD Pasar Ternak Pelangki dan kini menjabat sebagai Kabid Peternakan di Dinas Pertanian.
Sedangkan eselon IV terdapat nama Erleigh Maidoni sebelumnya menjabat sebagai Fungsional Pertanian dan jabatan baru Kepala UPTD Peternakan Palangki.
Bupati Sijunjung, Benny Dwifa Yuswir, menyebutkan, mutasi, rotasi dan promosi dalam sebuah jabatan hal yang biasa.
“Kapan saja mutasi itu bisa dilaksanakan, bahkan besok pagi pun bisa. Untuk itu tunjukanlah kinerjanya dan emban amanah dan kepercayaan yang diberikan dengan baik,”ucap bupati. ius