JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Meski memiliki dua kursi di parlemen Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), namun Partai Nasional Demokrat (NasDem) Sijunjung, Sumatera Barat, menjadi incaran para Bakal Calon Kepala Daerah (Bacakada) di Ranah Lansek Manih untuk berebut tiket partai besutan Surya Paloh tanpa mahar itu.
Sejak dibukanya pendaftaran, sudah ada 10 kandidat Bacabup yang ikut berkompetisi lewat penjaringan Partai NasDem. Tujuh peserta dinyatakan lolos dan mengembalikan formulir dan untuk ikut veriifikasi selanjutnya ditingkat DPW dan selanjut ke tingkat DPP.
Partai NasDem Tanpa Mahar Jadi Rebutan, Delapan Cabup Sijunjung Mendaftar Berebut Tiket Pilkada
Ketua DPD Partai NasDem Sijunjung, Drs.Marlis,M.M., menyebutkan, penetapan tersebut dilaksanakan dalam rapat pleno yang digelar di Kantor DPD Nasdem Kabupaten Sijunjung di Pematangpanjang, Krcamatan Sijunjung, pada Kamis, (9/5/ 2024) kemarin.
Ketujuh Bakal Calon Kepala Daerah yang telah ditetapkan Nasdem dan akan diusulkan ke DPW Nasdem Sumbar, yaitu; Antonio Oksa Mursil, Hendri Susanto, Mukhlis,S.HI., Benny Dwifa Yuswir, S.STP., M.Si., Drs. Marlis, M.M., Alwa Fama Kudus, dan Liswandi.
Ketua DPD Nasdem Kabupaten Sijunjung, Marlis, menyebutkan, sesuai juknis, hasil pleno tersebut segera disampaikan ke DPW dan selanjutnya DPW melakukan pleno untuk dilaporkan ke DPP,” jelas Marlis, CEO Alinia Group itu kepada Jurnalsumbar.Com, Sabtu (11/5/2024) via telepon selularnya.
Kemudiab, DPP akan memanggil calon yang punya potensi untuk melakukan wawancara di DPP Partai Nasdem.
“Seterusnya DPP akan melakukan survey. Di Bulan Agustus baru akan dikeluarkan SK DPP serentak seluruh Indonesia,” terang mantan anggota DPRD Sumbar itu.
Rapat pleno yang digelar di Kantor DPD NasDem Sijunjung itu dihadiri sejumlah pengurus, seperti Ketua DPD Nasdem Sijunjung Marlis bersama Sekretaris Haji Desman, Ketua Bappilu Amrizal dan beberapa kader Nasdem serta Wakil Ketua DPW Nasdem Sumbar Dt Tanbijo, Sekretaris Bappilu Marta Suhendra dan Korda Dapil VI Erick Hamdani juga hadir.*