Wagub Nasrul Abit Ajak Pramuka Perangi Berita Hoax

964

JURNAL SUMBAR | Sawahlunto – Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit yang juga sebagai Ketua Kwarda 03 Sumbar menghadiri Apel Besar HUT Pramuka ke-56 yang dilaksanakan di Bumi Perkemahan Kandih, Kota Sawahlunto, Senin (11/9/2017).

Nasrul Abit dalam arahannya menyampaikan, setiap anggota harus lebih aktif, produktif dan kreatif dalam meyuarakan atau mengabarkan keadaan sekitarnya dengan tujuan menangkal berita palsu atau hoax.

“Kalau hal tersebut dapat dilakukan oleh seluruh anggota pramuka, maka itu sudah sesuai dengan tagline pramuka itu saat ini, yaitu setiap anggota pramuka adalah kantor berita, apalagi setahun yang lalu Presiden RI yang juga Ketua Mabinas Gerakan Pramuka megingatkan seluruh anggota agar dapat memanfaatkan media sosial dengan baik,” terangnya.

Di era digital saat ini, menurut Nasrul Abit kehadiran pramuka tidak hanya di dunia nyata saja, namun juga ada didunia maya.

“Artinya, Pramuka tidak hanya sekedar konsumen informasi, tapi juga menjadi produsen informasi,” ujarnya.

Kemudian, Wagub juga berharap pramuka terus mendapat dukungan dari seluruh unsur yang ada.

“Kepada pemerintah kami mengharapkan agar gerakan pramuka selalu diberi ruang dan dukungan untuk dapat terus merealisasikan visi-misinya, khususnya terhadap pembentukan karakter muda Indonesia,” sebutnya.

Kemudian Nasrul Abit menjelaskan pembangunan karakter bangsa menjadi fokus bangsa saat ini dan kedepannya.

“Karena hal tersebut, maka pramuka menjadi jawaban dari pembangunan karakter bangsa ini, dan kami yakin tahun-tahun kedepan, dari Pramuka lah akan lahir pemimpin-pemimpin bangsa yang bekerja berdasarkan nilai-nilai kebangsaan Indonesia,” tutupnya. tim wagub NA

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here