Wabup Arrival Boy Minta Pelayanan Publik di Sijunjung Bebas Pungli

858
Wabup Arrival Boy buka sosialisasikan saber pungli di Sijunjung, Kamis (2/11). poto: Ist.

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Wakil Bupati Sijunjung, Arrival Boy membuka acara sosialisasi pemberantasan pungutan liar (pungli) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Sijunjung. Acara tersebut laksanakan di Balairung Lansek Manih Kantor Bupati Sijunjung, Kamis (2/11/2017).

Sosialisasi diselenggarakan Pemerintah Daerah Kabupaten Sijunjung melalui Inspektorat Daerah. Kegiatan tersebut dihadiri unsur Forkopimda, Kepala OPD, Camat se Kabupaten Sijunjung, Walinagari dan Kepala Puskesmas di lingkungan Pemkab Sijunjung.

Wabup Arrival Boy berpesan kepada Walinagari dan Kepala Puskesmas, karna berhubungan lansung dengan masyarakat. “Bagus atau tidaknya pelayanan masyarakat yang dilakukan oleh Pemkabup Sijunjung, salah satu indikatornya adalah seberapa bagusnya pelayanan masyarakat yang dilaksanakan oleh Pemerintah Nagari (Pemnag) dan puskesmas,” sebut Arrival Boy.

Nah, untuk itu Wabup berharap agar pelayanan masyarakat tersebut bebas dari pungutan liar.

“Sampai sekarang belum ada laporan yang masuk ke saya mengenai pungutan liar di pemerintahan Nagari dan Kepala Puskesmas ,untuk itu harap dipertahankan sampai waktu yang tidak ditentukan,” sambung Wabup.

Wabup juga berpesan kepada Kepala OPD dan Camat agar lebih meningkatkan pengawasan dan pengawalan terhadap suatu kegiatan, apalagi kepada OPD yang memiliki banyak kegiatan, jangan sampai nantinya tersandung. Diharapkan juga kepada masyarakat agar dapat berperan dalam pemberantasan pungli melalui media elektronik/non elektronik atau melalui pemberian informasi, pengaduan, pelaporan atau bentuk lain yang sesuai dengan peraturan perundang-undangan,” tambah Wabup. Rilis/Andi Humas

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here