Golkar Sumbar Konsolidasi Pemenangan Pemilu di Kota dan Kabupaten Solok

JURNAL SUMBAR | Solok -Tim Seleksi Bakal Calon Legislatif partai Golkar Sumatera Barat menyambangi kantor DPD Golkar kabupaten dan kota Solok pada Senin (26/03). Kunjungan itu untuk mensosialisasikan proses rekruitment calon legislatif dan strategi pemenangan partai bernomor urut empat tersebut pada pemilu dan pilpres 2019 mendatang.

Timsel yang terdiri dari Sekretaris DPD Golkar Sumbar Desra Ediwan Anantanur, Ketua Harian Khairunnas, Bendahara DPD Weno Aulia Durin dan Wakil ketua bidang OKK Andi Mastian. Ratusan kader, pengurus dan simpatisan telah menunggu mereka untuk mendengar paparan dan intruksi terkait dengan proses pencalonan.

“Kegiatan ini untuk konsolidasi pemenangan partai Golkar pada Pileg dan Pilpres tahun 2019 mendatang sesuai dengan petunjuk pelaksanaan no 10/2017,” ucap Weno Aulia Durin saat dikonfirmasi Senin (26//03).

Selain itu, agenda tim seleksi yaitu mensosialisasikan proses rekruitmen para calon legislatif partai Golkar Sumbar, khususnya di kabupaten dan kota Solok yang merupakan salah satu basis suara partai berlambang pohon beringin tersebut.

“Kami dari timsel juga menjaring aspirasi kader terkait bakal calon legislatif agar mendapatkan bacaleg yang potensial dan berkualitas sehingga suara Golkar merupakan suara rakyat teraplikasi dengan baik,” papar Weno Aulia yang juga sebagai ketua PDK Kosgoro 1957 Sumatera Barat itu.

Weno melanjutkan bahwa pengurus partai Golkar Sumatera Barat mengharapkan agar pengurus daerah dapat mempertahankan kemenangan partai pada pemilu priode lalu meski persaingan pada pemilu nanti semakin ketat.

“Dan kami berharap pengurus, kader dan simpatisan di kabupaten dan kota Solok dapat meningkatkan perolehan kursi sehingga dan mempertahankan Solok raya sebagai lumbung suara Golkar di Sumatera Barat. Target kita 18 persen,” imbuh dia. Jefri

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.