Dekan FMIPA, FIS dan FBS UNP Bangga dan Bahagia di Upacara Hardiknas 2019

1222

JURNAL SUMBAR | Padang — Tiga pimpinan fakultas dilingkungan Universitas Negeri Padang (UNP) sangat senang diberi hadiah insentif kinerja dalam bentuk pagu Anggaran oleh Rektor UNP, Prof Ganefri pada upacara bendera memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) di Lapangan Sepakbola Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang, Jln. Prof Hamka, Air Tawar Padang, Kamis (2/5/2019).

Tiga pimpinan fakultas tersebut adalah Dekan Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Prof. Dr. Lufri, M.S., Dekan Fakultas Ilmu Sosial, Prof Dr Syafri Anwar, M.Pd dan Dekan Fakultas Bahasa dan Seni, Prof Dr. M.Zaim, M. Hum disaksikan seribuan peserta upacara Hardiknas 2019 dilingkungan UNP menerima Piagam Penghargaan dari Rektor Ganefri.

“Kami merasa bangga dan bahagia karena mendapatkan kesempatan tersebut di Upacara Hardiknas. Bangga karena kinerja kami diapresiasi pimpinan universitas layaknya para atlet yang berlatih keras dalam mempersiapkan diri dalam suatu kompetisi dan berhasil meraih juara. Bahagia karena dengan semangat kebersamaan dan kerjasama yang solid, dapat menjalankan tugas pimpinan dengan lancar. Alhamdulillah,” ujar Prof Lufri saat dihubungi via ponselnya, Senin (6/5/2019)

Seperti diketahui keputusan Rektor UNP tentang penetapan hal fakultas yang mempunyai kinerja terbaik tingkat Universitas Negeri Padang Tahun 2018 dengan urutan peringkat sebagai berikut, fakultas FMIPA terbaik 1, fakultas FIS Terbaik 2 dan fakultas FBS terbaik 3. Ketiga pimpinan fakultas itu masing-masing menerima hadiah insentif kinerja dalam bentuk pagu Anggaran, terbaik 1 Rp100 juta, terbaik 2 Rp75 juta dan terbaik 3 Rp50 juta.

Lebih lanjut apresiasi terhadap kinerja terbaik jurusan tingkat Universitas Negeri Padang Tahun 2018 dengan urutannya juga diumumkan pada upacara Hardiknas 2019 yakni terbaik 1 dan 2 adalah jurusan Biologi dan Matemateka dari FMIPA UNP dan terbaik 3 adalah jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah (FBS). Masing-masing jurusan juga mendapat hadiah insentif kinerja sebesar Rp35 juta dan Rp30 juta untuk terbaik 1 dan 2, sedangkang jurusan terbaik 3 mendapatkan Rp25 juta.

Sementara program studi yang mempunyai kinerja Terbaik tingkat Universitas Negeri Padang Tahun 2018 adalah Prodi terbaik 1 Pendidikan Matemateka (S1), terbaik 2 Biologi (S1), terbaik 3 Kimia (S1), prodi terbaik 4 adalah Prodi Pendidikan Biologi (S1) dari FMIPA dan terbaik 5 adalah Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi (S1) dari Fakultas Ilmu Keolagraan (FIK). Sama dengan hadiah insentif kinerja yang diterima jurusan terbaik, untuk terbaik 4 dan 5 di Prodi kinerja Terbaik masing-masing mendapat Rp15 juta dan Rp10 juta. (Humas UNP/Agusmardi)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here