JURNALSUMBAR | Batusangkar – Satu orang tewas, dan beberapa penumpang cedera lantaran mobil minibus Toyota Inova B 1285 TE yang dikenderai Thoby Gusfa dan mobil L-300 Pick Up Mitsubishi BA 9987 dikendarai Ibrahim laga kambing sekitar pukul 23.30 WIB, Rabu (7/8) di jalan umum SMA Batam, Nagari Saruaso, kecamatan Tanjung Emas.
Korban tewas Yustini 65 Tahun, ibu rumah tangga alamat Nagari Tabek Patah Kecamatan Salimpaung. Korban meninggal dunia akibat trauma karena benturan di kepala.
Informasi dan keterangan Kasat lantas Polres Tanah Datar Iptu Fitri Dewi Utami menyebutkan, kecelakaan yang mengakibatkan tewas Yustini berawal saat mobil Toyota Inova B 1285 TE dikenderai Thoby Gusfa datang dari arah SMA N 2 Batusangkar dengan kecepatan tinggi menuju arah Pasar Saruaso.
Hampir mendekati lokasi kejadian yang jalannya menurun dekat SMA itu, tiba-tiba dari arah berlawanan arah datang pula mobil L-300 Pick Up dikendarai Ibrahim membawa penumpang Aminatul Asmi, Yustini dan Rivan.
Karena jarak kedua kendaraan sudah terlalu dekat, tabrakan tidak dapat dielakan lagi, maka terjadi lah malapetaka tersebut, sehingga kedua kendaraan mengalami kerusakan parah bagian depan, dan pengemudi serta penumpang kedua kendaraan luka luka dan tidak sadarkan diri.
Seterusnya para korban dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan medis, dan setibanya di rumah sakit penumpang mobil Pick UP L300 Yustini meninggal dunia, sedangkan yang mengalami luka luka sudah dibolehkan pulang.
“Kedua kendaraan terlibat tabrakan diamankan di Polres Tanah Datar untuk penyelidikan,” tutur Kasat lantas Fitri Dewi Utami. habede.