Pilkada Serentak Sukses, Bupati Sijunjung Beri Penghargaan Pada Forkopimda

717

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Bupati Sijunjung, Sumatera Barat, Drs. H. Yuswir Arifin Datuk Indo Marajo, MM memberikan apresiasi dan penghargaan pada Forkopinda (Kapolres, Dandim dan Kajari) atas suksesnya pelaksanaan Pilkada Serentak dan kondhusifnya perayaan Natal dan Tahun Baru 2021.

Pemberian penghargaan itu disampaikan Bupati Sijunjung Yuswir Arifin pada acara Rapat Koordinasi (Rakor) Forkopimda tahun 2021 di ruang kerja bupati pada Kamis (4/2/2021).

Sebelum penyerahan penghargaan dari Bupati Sijunjung, Yuswir Arifin, Kakan Kesbangpol Limas Sijunjung, David Rinaldo, S.STP, menyampaikan pemaparan kegiatan selama proses Pilkada Serentak 2020 sukses dan pelaksanaan dan perayaan Natal dan Tahun baru berjalan aman dan kondhusif.

“Selama pelaksanaan Pilkada di Sijunjung berjalan sukses dan lancar. Pelaksanaan ibadah Natal dan tahun baru berjalan sukses dan itu berkat kakok tangan dingin kapolres dan handil dari TNI serta unsur semua pihak,”kata mantan Camat Kamangbaru itu.

Tak hanya itu, oraginasi yang dibubarkan juga tak terlihat melakukan kegiatan di Sijunjung. Begitu juga soal tapal batas telah dilaksanakan kunker DPRD Sumbar pada tanggal 25 Januari 2021 ditindaklanjuti. “Begitu APBD Provinsi bisa direalisasikan pelaksanaan tapal batas bakal segera direalisasikan,”terang David Rinaldo.


Bupati Yuswir Arifin Berikan Penghargaan pada Forkopimda

Bahkan David juga memaparkan soal balap liar yang mengganggu kamtibmas. Atas kegiatan tersebut , pihak dari Polri, TNI dan Pemkab telah berhasil melakukan penertiban.

Terkait pemaparan Covid-19 yang sejak awal mengalami peningkatan dan pada tahun 2021 terjadi penurunan dan adanya pengadaan vaksin dari pemerintah juga disampaikan Kakan Kesbangpol Linmas Sijunjung.

Tak bisa dipungkiri, Pilkada Serentak Tahun 2020 di Kabupaten Sijunjung itu berjalan dengan aman dan lancar. Untuk itu, Bupati Sijunjung menyampaikan penghargaan kepada Kodim 0310/SSD, Polres Sijunjung dan Kejari Sijunjung.

Penghargaan tersebut sebagai wujud terimakasih kepada jajaran Kodim 0310/SSD, Polres Sijunjung dan Kejari Sijunjung terhadap pendampingan yang dilakukan selama proses penyelenggaraan Pilkada Serentak Tahun 2020 di Kabupaten Sijunjung.

Penghargaan diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kerjasama dan sinergitas yang telah terjalin selama ini.

“Apresiasi setinggi-tingginya kepada jajaran Kodim 0310/SSD, Polres Sijunjung dan Kejari Sijunjung diserahkan langsung oleh Bupati Sijunjung Drs. H. Yuswir Arifin, M.M., Dt. Indo Marajo kepada Dandim 0310/SSD Letkol Inf. Endik Hendra Sandi, S.sos., M.I.Pol, Kapolres Sijunjung AKBP Andry Kurniawan, S.iK., M.Hum dan Kajari Sijunjung yang diwakilkan Kasi Datun Fengki Andrias,SH.MH pada Kamis, 4 Februari 2021 bertempat di ruang kerja Bupati Sijunjung,”kata Kakan Kesbangpol Limas Sijunjung, David Rinaldo pada Jurnalsumbar.Com, Jumat (5/2/2021).
 
Dalam audiensinya, kata David, Bupati Sijunjung menyampaikan penghargaan dan terimakasih yang setulusnya terhadap jajaran Kodim 0310/SSD, Polres Sijunjung dan Kejari Sijunjung yang telah mengawal keamanan dari proses pelipatan surat suara, pendistribusian logistik, proses pemungutan dan penghitungan suara hingga pada tahap rekapitulasi suara di tingkat Kabupaten Sijunjung.

Disisi lain, Kapolres Sijunjung AKBP Andry Kurniawan, S.iK., M.Hum menyampaikan terimakasih atas apresiasi yang telah diberikan oleh Bupati Sijunjung, karena sejatinya kesuksesan penyelenggaraan Pilkada Serentak Tahun 2020 di Kabupaten Sijunjung adalah peran semua pihak dan sudah menjadi tupoksi Kepolisian untuk menjaga keamanan setiap tahapan Pemilu yang dilakukan.

Pada sesi akhir obrolan dilakukan penyerahan piagam penghargaan sekaligus sesi foto bersama. ius/mendrofa humas polres

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here