Diikuti 136 Siswa Baru, MAN Sawahlunto Gelar MATSAMA

JURNAL SUMBAR | Sawahlunto – Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kota Sawahlunto menggelar Masa Ta’aruf Siswa Madrasah (MATSAMA) Tahun Ajaran Baru 2023/2024, Senin (9/7/2023).

Kepala MAN Kota Sawahlunto Muhammad Yustar menyampaikan, jumlah siswa yang mengikuti MATSAMA sebanyak 136 orang.

“Kegiatan digelar selama 3 hari, 10 sampai 12 Juli 2023. Tema yang angkat mewujudkan generasi moderat, tangguh, kompetitif dan inovatif,” ungkap Yustar.

Adapun MATSAMA jelas Yustar, adalah masa orientasi atau kegiatan pertama masuk sekolah untuk pengenalan program, sarana dan prasarana sekolah, cara belajar, penanaman konsep pengenalan diri, dan pembinaan awal budaya kekhasan madrasah.

Epi

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Sawahlunto, Syafruddin, saat membuka kegiatan itu berharap , MATSAMA berjalan lancar sebagaimana mestinya.

“Selamat melaksanakan masa orientasi, belajar dengan giat dan raih prestasi, banyak peluang di sini, namun semua tergantung pribadi masing – masing,” ungkapnya.

Syafrudin menghimbau guru dan panitia pelaksana menyelenggarakan agenda ini dengan sebaik-baiknya. Dan kegiatan ini dapat mengenalkan siswa baru dengan lingkungan sekolahnya dan membuat para siswa betah dengan lingkungannya yang baru.

Pada kesempatan itu, Syafruddin juga memaparkan tentang pentingnya moderasi beragama. Diakhir sambutan Syafruddin juga mengalungkan secara simbolis tanda peserta kepada dua orang perwakilan siswa madrasah. Kiy

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.