107 Hari Kerja Komisioner KPU Sijunjung, Aan Wuryanto Sekretaris KPU Open the Door for Journalists

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Pasca dilantik pada Jumat (16/6/2023) sebagai Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat, berhasil menggandeng wartawan.

Bahkan, Aan Wuryanto Sekretaris KPU Sijunjung menyapaikan Open the Door for Journalists (Bukakan Pintuk untuk Wartawan).

Setidaknya ungkapan itu disampaikan ketika bertemu dengan wartawan pada Selasa (3/10/2023), pihak polres dan bagian dari Saspol Kesbang Linmas.

Pertemuan yang dipandu Ketua KPU Sijunjung, Dori Kurniadi dan diinisiasi Juni Wandri, SH,.M.Kn (Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM) itu membahas 107 hari kinerja komisioner KPU Sijunjung.

OTW 2

Dalam pertemuan itu juga dihadiri komisioner lainnya, seperti; Bayu Agung Perdana Divisi Hukum Pengawasan, Susila Andika, Divisi Teknis Penyelenggaraan dan Ria Meilani, Divisi Perencanaan Data dan ainformasi.

Berbagai hal pun dibahas dalam pertemuan perdana antara KPU, Polres, Kesbangpol dan Wartawan itu.

Terungkap, ada sebanyak 172.882 pemilih di Kabupaten Sijunjung dengan 5.500 PPS dan 762 jumlah TPS serta jumlah perbaikan data pemilih non KTP-el ketika penetapan DPT adalah 9.023.Berbagai usulan pun disampaikan pihak media. Kegiatan itu juga dilakukan saling perkenalan.

“Kita buat hubungan wartawan dengan KPU ibaratkan sebuah rendang,”ucap Juni Wandri, SH,.M.Kn (Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM) yang berjanji akan mengakomondir seluruh awak media.

“Untuk sekarang peserta pertemuan ini baru, yang belum dapat giliran segera kita lakukan pertemuan yang sama,”tambah ketua KPU Sijunjung.*

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.