Cindy, Sicantik Penjual Takjil Pisjo ala Makasar di Kota Padang

3624
Pisjo Cindy
Pisjo Cindy

JURNAL SUMBAR | Padang — Dara cantik nan bersahaja itu bernama Cindy. Mahasiswi semester dua STT Telkom Bandung itu berjualan takjil di jalan Patimura, Kota Padang, Provinsi Sumatera Barat. Sicantik Cindy terlihat cekatan dan ramah melayani pembeli yang mampir.

“Ngisi waktu liburan, sekaligus bantu mama, Om,” sebut Cindy menjawab Jurnal Sumbar yang juga ikut membeli takjil berupa campuran es dengan bubur putih dan pisang kukus berbalut dadar pandan, ditambah pemanis sirup dan penyedap susu krim, Selasa sore (30/5). “Bubuk kacang goreng ini bikin tambah enak, Om,” sebut Cindy lagi.

Dijelaskan Cindy, takjil bernama Pisjo (pisang ijo) itu adalah takjil khas Makasar yang enak dan segar. “Pisjo Cindy ini adalah salah satu pilihan menu berbuka bagi pemburu takjil di jalan Patimura ini,” ujarnya. “Pisjo Cindy juga bisa didapatkan di jalan S Parman, Jati dan Pemuda,” tambah alumni SMA Adabiah itu

“Tidak mahal kok, Om… Hanya Rp10 ribu per porsi,” ujar Cindy lagi. “Pokoknya dijamin enak dan segar,” tambahnya berpromosi. “Terima kasih, Om,” ujarnya lagi sembari menyerahkan pesanan Jurnal Sumbar. “Bantu promosikan sama teman dan tetangganya ya, Om,” harap puteri pasangan Ishab asli Padang dan Yenni asli Bukittinggi itu.

Selain penganan enak dan segar Pisjo, orang tua Cindy juga berjualan cake dan cookies di jalan KIS Mangusarkoro, Padang. “Pesan dan informasi, silahkan kontak di nomor 085263914418,” tutup Cindy. [Enye]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here