Di Solok Selatan, Wagub Nasrul Abit Berharap Tidak Ada yang Kena OTT Saber Pungli

Jurnal Sumbar

JURNAL SUMBAR | Solok Selatan – Safari Ramadhan Wakil Gubernur Sumbar H. Nasrul Abit Dt. Malintang Panai pada malam ke 23 Ramadhan, Sabtu 17 Juni 2017 di Mesjid Darussalam Batang Lolo Nagari Pakan Rabaa Tangah, Kecamatan Koto Parik Gadang Diateh, Kabupaten Solsel.

Wagub Sumbar didampingi oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi dan Keuangan, Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia, Kepala BKD, Kadis Pariwisata, Kadishub, Biro Binsos dan Biro Humas. Dari Pemkab Solsel hadir Wakil Bupati Solsel, Sekda dan para pejabat di lingkungan Kab. Solsel lainnya.

Pada sambutannya, Wagub Nasrul Abit menyampaikan bahwa asal usulnya berasal dari Sungai Pagu, Muara Labuah, yang merantau ke Aie Haji, Kabupeten Pesisir Selatan.

Selanjutnya, juga menyampaikan bahwa salah satu upaya untuk keluar dari kategori Daerah Tertinggal adalah memperbaiki kualitas tempat tinggal. “Apabila bantuan Pemerintah tidak mencukupi, hendaknya masyarakat bergotongroyong untuk membantu yang kurang mampu,” ujarnya.

Di bidang pendidikan, masyarakat dihimbau untuk ikut andil turut serta mendukung program pemerintah untuk mensukseskannya. “Anak-anak minimal harus lulus SMA,” tegasnya.

PERANTAU SIJUNJUNG

“Dengan telah terjadinya beberapa kasus OTT dari Tim Saber Pungli di Sekolah, hendaknya jangan ada lagi kasus yang serupa di Kabupaten Solok Selatan,” harap Wagub.

Wagub juga menyampaikan bahwa siang tadi telah meninjau dua obyek wisata, yaitu Kawasan Seribu Rumah Gadang dan Gua Kapal. Pariwisata apabila dikelola dengan fokus dan baik, akan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Wagub mengapresiasi keseriusan Pemkab Solsel membenahi obyek-obyek wisata demi meningkatkan tingkat kunjungan wisatawan.

Terkait bahaya Narkoba, Wagub juga mengingatkan potensi peredaran Narkoba di Solok Selatan karena letak geografis yang merupakan jalur lintas ke dan dari Kerinci. “Peredaran dan penyalahgunaan Narkoba akan lebih mudah diberantas apabila masyarakat berperanaktif dalam pemberantasannya,” ujarnya.

Terakhir sebelum menutup sambutannya Wagub menyerahkan bantuan Pemprov sebesar 20jt untuk penyelesaian pembangunan Mesjid. fb-na

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.