Avanza Tabrak Betor, Dua Korban Warga Kapuah Tarusan Dilarikan ke Puskesmas

JURNALSUMBAR | Pesisir Selatan – Lakalantas kembali terjadi di Pesisir Selatan. Kali ini tabrakan antara mini bus Avanza warna hitam BA 1765 GI dengan Becak Motor (Bentor) pembawa air galon di Jalan Raya Padang – Painan di Kapueh, Kenagarian Gurun Panjang, Kecamatan Koto XI Tarusan pada Minggu (15/4/2018)

Informasi yang dihimpun di lapangan, peristiwa ini terjadi sekitar pukul 18.50 WIB. Mobil Avanza yang dikemudikan oleh Yogi (28), dan travel ini melaju dari arah kota Padang berisi penumpang 6 orang, dan becak motor pembawa air galon dikendarai oleh Rezi (19) bersama temannya Zigit (19) hendak menyebrang dengan berlawanan arah.

“Mobil Avanza melaju dengan kecepatan tinggi saat becak motor pembawa air galon menyeberang. Sang sopir Yogi  sempat mengrem mobilnya, namun karena kecepatan terlalu tinggi akhirnya terjadilah tabrakkan, dan motor becak tersebut terbalik,” sebut Rini (17) seorang warga yang juga saksi mata pada saat itu.

Epi

Ia menyampaikan, kondisi saat ini pengendara motor becak dan satu temannya dilarikan ke Puskesmas setempat dengan keadaan luka-luka, dan berkemungkinan juga mengalami patah tulang,” jelasnya

Sementara itu, seorang penumpang Dino (24) juga mengatakan, tabrakkan terjadi tanpa bisa dihindari. Soalnya motor becak tersebut menyebrangi jalan secara mendadak. “Kami yang berada dalam mobil melihat dengan jelas kejadian tersebut. Mujur sang sopir sempat mengerem mobilnya, kalau tidak mungkin kondisinya sangat parah,” sebutnya

Lanjutnya, sang sopir sudah diamankan di salah satu rumah warga, dan penumpang yang berada di dalam mobil tidak ada yang terluka,” tutupnya

Saat ini, pihak kepolisian atau Lakalantas masih dalam perjalanan menuju TKP. Rega Desfinal

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.