Kunker Rektor UNP Ke Fakultas Tahun 2019 Berakhir di Fakultas Ilmu Pendidikan

JURNAL SUMBAR | Padang — Rektor Universitas Negeri Padang, Prof Ganefri melakukan kunjungan kerja ke fakultas-fakultas selingkungan UNP terkait dengan mengevaluasi laporan kinerja para Dekan serta membangun silaturahmi dengan civitas akademika fakultas. Kunjungan yang berlangsung selama dua pekan di bulan Januari 2019 berakhir, Kamis (17/1) di Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP).

“Harus ada kunjungan kerja ke fakultas, meskipun bisa saja diabaikan. Ini untuk membangun budaya yang komunikatif hal sudah dua tahun kedua saya lakukan,” kata Rektor UNP, Prof Ganefri di kampus FIP UNP, Jln Prof Hamka, Padang.

Mengawali kunjungan Rektor UNP dan rombongan di Aula FIP, Kamis (17/1) siang itu, Dekan FIP UNP, Dr Alwen Bentri menyampaikan secara umum situasi dan kondisi fakultas yang dipimpinnya.

Menurut Alwen Bentri, FIP telah banyak mengalami perubahan kearah kemajuan dan kerjasama dengan berbagai perguruan tinggi dalam dan luar negeri. Hal ini dapat dilihat dari terselenggaranya beberapa konferensi internasional yang telah diagendakan sepanjang tahun 2018.

Epi

Terkait dengan akreditasi internasional, dikatakan Alwen, Prodi FIP UNP termasuk salah satu prodi yang akan mendapatkan sertifikasi AUN-QA.

Kemudian pimpinan fakultas, jurusan dan prodi serta para dosen FIP menerima paparan dari Rektor UNP, Prof Ganefri. Dalam paparannya, Ganefri memaparkan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi telah membawa perubahan di hampir semua aspek kehidupan manusia dimana berbagai permasalahan hanya dapat dipecahkan kecuali dengan upaya penguasaan dan peningkatan ilmu pengetahuan dan teknologi.

“Agar mampu berperan dalam persaingan global, maka sebagai universitas yang berakreditas A kita perlu terus mengembangkan dan meningkatkan kualitas sumber daya manusianya.

Dikatakannya pendidikan memegang peran yang sangat penting dalam proses peningkatan kualitas sumber daya manusia. Oleh karena itu, peningkatan kualitas sumber daya manusia merupakan kenyataan yang harus dilakukan secara terencana, terarah, intensif, efektif dan efisien dalam proses pembangunan, kalau tidak ingin UNP kalah bersaing dalam menjalani era globalisasi tersebut.

Menyoal pendidikan dan pembejaran, dikatakan Ganefri, UNP fokus pada peningkatan pembelajaran berkualitas, dosen berkualitas, pembudayaan kegiatan riset dan publikasi ilmiah di jurnal Internasional. (Humas UNP/Agusmardi)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.