Dua Tahun Karambia Runners, Banyak Prestasi yang Ditorehkan

726

JURNAL SUMBAR | Padang – Tanggal 26 Agustus 2020 ini komunitas lari fenomenal asal Padang Sumatera Barat Karambia Runners genap berusia dua tahun. Banyak hal yang terjadi dalam perjalanan selama dua tahun belakangan ini. Dari hanya beranggotakan tiga orang saat itu, Machwel Fereira, Ferdinand Hidayat dan Ricky Oktavianda, sekarang sudah lebih dari 200 orang yang tersebar di Sumatera Barat maupun luar Sumatera Barat dan dari berbagai profesi.

Machwel Fereira Ketua Karambia Runners mengatakan bahwa di ulang tahun yang kedua ini, Karambia Runners tidak henti hentinya bersyukur kepada Allah dan juga berterimakasih kepada stake holder Karambia Runners sehingga bisa menjadi seperti sekarang ini.

Andrinof A Chaniago Wakil Komisaris Utama Bank Mandiri yang merupakan Pelindung Karambia Runners memberi apresiasi di ulang tahun yang kedua ini. Karambia Runners saya minta untuk menghelat BRI Mandeh Run 2019 kemarin bersama BRI Runners. Dalam keterbatasan waktu dan tenaga, acara tersebut bisa berjalan dengan baik walaupun masih terdapat kekurangan.

Semoga di usia kedua ini Karambia Runners semakin solid dan semakin dikenal oleh masyarakat tidak hanya pecinta lari tetapi semua lapisan ujar beliau. Sementara itu Irjen Pol Fakhrizal mantan Kapolda Sumbar yang juga Pelindung memberi selamat kepada Karambia Runners sebagai komunitas yang mengajak masyarakat untuk berolah raga dan juga kegiatan sosial. Semoga Karambia Runners tetap membumi dan terdepan dalam membantu masyarakat ujar beliau.

Selama dua tahun ini sudah banyak prestasi yang ditorehkan oleh Karambia Runners, diantaranya penyelenggara BRI Mandeh Run 2019, podium di berbagai event lari seperti Borobudur Marathon 2019, Minang Geopark 2019, Transmart Joy Run 2019, KedokteRun 2019, Semen Padang Anniversary 2019, Seribu Rumah Gadang 2019, Top 1 Balari Malam, Payakumbuh Run 2019, PelayaRun 2019.

Kegiatan sosial berbagi ke berbagai panti asuhan dan menyantuni orang kurang mampu salah satunya berkolaborasi dengan Komunitas Berbagi Nasi Padang. Juga beberapa waktu yang lalu menyampaikan sumbangan anggota dan Fakhrizal untuk Panti Asuhan Ridho Rahmat yang belum dialiri listrik.

Dilain pihak selama ini grafis grafis yang ditampilkan oleh Karambia Runners sangat menarik. Agustian Candra dan Fandedi lah pakar dibidang ini, Karambers (sebutan anggota Karambia Runners) yang memang mumpuni dibidang grafis dan fotografi, sehingga tampilan tampilan di media sosial Karambia Runners selalu membuat orang tertarik bahkan untuk sekedar melihat saja.

Dibagian lain, Rezki Rifai Humas Karambia Runners menyampaikan rasa syukur atas ulang tahun Karambia Runners yang kedua ini walaupun masih dimasa pandemi. Inshaa Allah setelah pandemi ini berakhir sudah banyak rencana yang akan di aplikasikan segera salah satunya Mandeh Run event dan juga termasuk akan merilis jersey ketiga Karambia Runners. Ipai

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here