LAPORAN RIDWANSYAH; Tuntas, DPD Partai Golkar Agam Selesai Laksanakan Konsolidasi di 16 Kecamatan dan 82 Nagari
JURNAL SUMBAR | Agam – Setelah melakukan road show selama lebih dari satu minggu, akhirnya pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Agam, Sumatera Barat, dibawah komando Lazuardi Erman, SH berhasil menuntaskan konsolidasi Partai Golkar sampai tingkat kecamatan dan Nagari di Kabupaten Agam.
Dari 16 kecamatan dan 82 nagari di Kabupaten Agam semuanya telah selesai melaksanakan musyawarah kecamatan dan musyawarah nagari dan sekaligus telah dilakukan pelantikan dan pengukuhan kepengurusan partai golkar tingkat kecamatan sampai tingkat nagari di Kabupaten Agam.
Lazuardi erman. SH ketua DPD Golkar Kabupaten Agam didampingi sekretaris Veri Hariandi, mengatakan, langkah itu merupakan amanat Partai Golkar untuk melakukan konsolidasi dari tingkat kabupaten sampai ke tingkat nagari, Lazuardi Erman anggota DPRD Sumbar yang kembali terpilih untuk menakhodai partai Golkar Agam untuk periode ketiganya menambahkan, bahwa kedepan Partai Golkar di Agam harus marebut kejayaan sebagai salah satu partai peraup suara terbanyak di Kabupaten Agam.
Langkah yang dilakukan adalah konsolidasasi partai sampai ketingkat paling bawah yakni tingkat nagari, dimana 16 kecamatan dan 82 nagari di Agam telah tuntas melaksanakan pemilihan kepengurusannya. Disamping melakukan konsolidasi juga sekaligus sebagai wahana untuk kaderisasi partai, dimana lebih separoh kepengurusan partai baik tingkat kabupaten sampai tingkat nagari diisi oleh kaum muda milenial.
Sekali merangkuh dayung ajang konsolidasi ini dimanfaatkan oleh DPD Partai Golkar Agam untuk silaturahmi dengan para tetua dan sumpatisan golkar di semua kecamatan, sekaligus dapat dimanfaatkan sebagai momen menjaring aspirasi masyarakat oleh Lazuardi Erman sebagai anggota DPRD Sumbar.
Ditegaskan Lazuardi, Golkar Kabupaten Agam dengan semua kader dan elemen yang ada bertekat untuk memenangkan Pileg tahun 2024 mendatang, maka dari itu sejak dari sekarang Golkar mulai dari tingkat pusat sampai daerah telah mengambil langkah langkah untuk menuju Pileg dan Pilpres serta Pilkada serentak di tahun 2024.
“Kita tidak mau berleha leha disisa waktu yang ada, karena 2024 sudah didepan mata, maka dari itu usai melaksanakan Musda Kabupaten Agam, kita langsung tancap gas melaksanakan konsolidasi sampai ke tingkat nagari, alhamdulillah semua 16 kecamatan dan 82 nagari di Agam telah tuntas melakukan konsolidasi partai,”jelas Lazuardi.
“Dengan selesainya konsolidasi ini kita mengharapkan semua kader golkar di agam sejak dari dini telah memulai melangkah untuk merapatkan barisan disemua lini dan basis untuk menjalankan program-program Partai Golkar kedepan terutama dalam menyongsong helat Pileg, Pilpres dan Pilkada serentak tahun 2024, dan Golkar bertekat untuk mengusung Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto untuk menjadi capres/cawapres 2024,”imbuhnya. ridwansyah_ut