Zulkifli Bahri Terpilih Jadi Ketua Pelaksana Rakerda Porda Mini Tanah Datar

854

JURNAL SUMBAR | Batusangkar – Zulkifli Bahri HS, S.H terpilih sebagai ketua pelaksana Rakerda (Rapat kerja Daerah) Koni Tanah Datar tahun 2021 dalam rakerda persiapan yang dilaksanakan, Kamis(8/4) di kantor Koni Tanah Datar jalan M T Haryono Batusangkar.

Seterusnya, Sekretaris ditetapkan Yones Neonaldi dan Bendahara Ibnu Basri S.Sos. Sedangkan perangkat lainnya akan dipilih panitia pelaksana yang diketuai Zulkifli Bahri HS.

Menurut Ketua umum(Ketum ) Koni Tanah Datar  Doni Eka Putra didampingi Sekum Syamsuar Mohd Sutan kepada insan pers, panitia yang dipilih akan bekerja sampai Rakerda 2021 untuk menetapkan pengurus Koni periode  2022- 2025.

Seterusnya, panitia pelaksana juga akan membahas eksistensi penyelenggaraan Porda Mini kabupaten Tanah Datar bakal diadakan sekitar bulan Agustus 2021″ Porda mini atau Porkab Tanah Datar  bertujuan agar olah raga yang selama ini adem – adem ayam kembali menggeliat untuk menyemarakan kegiatan olah raga di kabupaten Tanah Datar  ” tekan Doni sumringah seraya menyebutkan dana Koni tersedia sebesar Rp 500 juta untuk semua kegiatan.

Disamping itu, guna memantapkan rakerda. Doni mengharapkan penitia pelaksana sudah harus menyusun kegiatan akan dilaksanakan untuk rakerda dan pelaksanaan program Porda Mini Tanah Datar  bulan Agustus 2021 mendatang.

Kepada pengurus Cabor( Cabang olah raga) untuk menyemarakan Porda Mini Tanah Datar, Ketum Doni Eka Putra mengharapkan pengurus sudah mulai mengatur setrategis pelaksanaan porda mini untuk menggeliatkan oleh raga di Luhak Nan Tuo yang selama ini sepi dari hingar bingar kegiatan olah raga.

Menjawab pertanyaan, tempat pelaksanaan rakerda 2021, menurut Doni Eka Putra, belum ditetapkan rakerdanya, bisa di hotel emersia atau Singkarak sumpur hotel.Kita tentukan lokasi di mana yang terbaik.

Rakerda persiapan, Kamis (8/4) berlansung semarak dihadiri pengurus Koni Tanah Datar, Pengurus Cabor Tanah Datar, staf sekretariat Koni, dan para undangan  lain  – habede.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here