Dipimpin Kapolres, Selasa, Tim V Safari Ramadhan Kabupaten Sijunjung Kunjungi Masjid Mujahidin Nagari Silongo

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Kalau tidak ada aral melintang, rencananya pada Selasa (28/3/2023), Kapolres Sijunjung, Sumatera Barat, AKBP Muhammad Ikhwan Lazuardi, SH, S.lK, MH, akan memimpin rombongan Tim V Safari Ramadhan tingkat Kabupaten Sijunjung berkunjung ke Masjid Mujahidin, Nagari Silongo, Kecamatan Lubuktarok.

Kunjungan Tim V Safari Ramadhan tingkat Kabupaten Sijunjung itu sesuai surat keputusan Bupati Sijunjung, nomor;
188.45/12c- /KPTS-BPT-2023, tentang pembentukan Tim Ramadhan tahun 2023.

Selain itu, Tim V Safari Ramadhan, pada Kamis (30/3/2023) juga akan mengunjungi Masjid Raya Darussalam, Nagari Muarobodi, Kecamatan IV Nagari.

Sebelum menuju Masjid Mujahidin, Nagari Silongo, Kecamatan Lubuktarok, pada Selasa(28/3/2023), rombongan yang dipimpin Kapolres Sijunjung itu juga akan berbuka bersama di UDKP Kecamatan Lubuktarok.

Begitu juga pada Kamis (30/3/2023), rombongan Tim V Safari Ramadhan yang dipimpin urangsumando Padangbusuk itu juga akan berbuka puasa bersama—terlebih dahulu— di UDKP Kecamatan IV Nagari — sebelum menuju Masjid Raya Darussalam, Nagari Muarobodi, Kecamatan IV Nagari.

Masjid Raya Darussalam Muarobodi

Untuk diketahui, bahwa Tim Ramadhan itu dibentuk untuk menjalin silahturrahmi antara Pemerintah Daerah dengan Masyarakat, sekaligus media untuk menyerukan informasi pembangunan dan merrampung aspirasi yang berkembang ditengah-tengah masyarakat.

Ditiap masjid yang dikunjungi, Tim Safari Ramadhan akan memberikan ceramah, santapan rohani dan menyampaikan pesanpesan pembangunan kepada jama’ah masjid/musholla/ surau di wilayah Kecamatan/Nagari dan menerima atau menampung saran dan masukan dari masyarakat.

Tim V Safari Ramadhan yang dipimpin Kapolres Sijunjung itu beranggotakan; Drs. H. Efrenedi Nangkodo, S. TP Afrizal,SE (anggota DPRD), Iptu H. Syafril, S.Pd (Mubalig), Wandri Fahrizal, SH (Inspektorat Daerah), Miswita, MR, SH. MH (Kabag Hukum), Alfi Yendra, S.Pt (komisioner KPU), Ardon,SE (Direktur Perusda), Yelfi Rozalina, S.Kep (staf bagian protokol), Saptarius (Wartawan), Hendra Marsa Putra (Pol PP), Dodi Junianto (Pol PP) dan ajudan/sopir Polres Sijunjung.*

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.