Tiga Pemuda Pelopr Sijunjung Dinilai Tim Juri Tingkat Sumbar

JURBAL SUMBAR | Sijunjung – Tim Penilai Pemuda Pelopor tingkat Provinsi Sumatera Barat (,Sumbar), Kamis (20/6/2024) melakukan penilai terhadap pemuda pelopor Kabupaten Sijunjung, Prima Zondra, Utari Fifty Agustin dan Biecetia Afraezi.

Tim juri yang dipimpin Kabid Pengembangan Pemuda Gusty Anola, SH disambut langsung oleh Asisten Administrasi Pemerintahan Aprizal, M.Si mewakili bupati serta Kepala Dinas Pariwisata pemuda dan Olahraga Kabupaten Sijunjung Afrineldi, SH.

“Kehadiran tim penilai menjadi motivasi dan penguat bagi pemuda pelopor di Sijunjung, agar lebih kreatif kedepannya,” ujar Aprizal.

Dilansir dari portal TopSumbar, diketahui, pada tahun 2019 Yunike Filmar telah berhasil menjadi juara tiga Pemuda Pelopor Nasional melalui kategori pangan.

OTW 2

Kemudian, tahun 2020 Yola Oksandra juga meraih juara tiga Pemuda Pelopor Nasional pada kategori agama, sosial dan budaya.

Selanjutnya, tahun 2021 tradisi itu sempat terputus setelah Delfit Swandri dikalahkan oleh pesaing dari propinsi lainnya.

Govvinda Yuli Effendi, pada tahun 2023 kembali mewarisi tradisi juara setelah menyabet juara satu Pemuda Pelopor tingkat Nasional pada kriteria sumberdaya alam, lingkungan hidup dan pariwisata.

Penilaian (fact finding) itu diikuti Prima Zondra, Utari Fifty Agustin dan Biecetia Afraezi.

Akankah, Dewi Fortuna kembali berpihak kepada Sijunjung?, kita tunggu saja.hm/ag

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.