Minggu Kedua Lebaran, Pantai Carocok Painan Masih Ramai Pengunjung
Sejumlah kendaran berplat luar daerah berjejer di areal parkir dan di tempat-tempat penginapan di seputaran Pantai Carocok.
Dua kawasan itu menjadi penyumpang PAD terbesar bagi Pessel selama tahun 2017 dari sektor pariwisata.
Menurut Kepala Badan Pendapatan, Dasrianto Putra, MSi dari dua lokasi tersebut diraup PAD lebih kurang sebesar Rp. 500 juta.
Anto mengaku ke depan masih banyak potensi wisata yang dapat dikelola, namun harus dilengkapi dengan infrastruktur yang memadai.
“Jadi setelah daerah membangun infrastruktur yang layak maka baru bisa dipungut retribusinya,” sebut Anto.
Disamping Pantai Carocok dan Kawasan Mandeh, sejumlah lokasi lain juga penuh sesak, seperti Pantai Tan Sridano, Pantai Panyu, Amping Parak, Pantai Pasir Putih Kambang, Pantai Sumedang, Muaro Gadang Air Haji, Pantai Simungo, Silaut. Disamping objek wisata lainnya, Jembatan Akar, Bayang Sani, Timbulun Painan. relis