Inspektur Kementerian PUPR Tinjau Pelaksanaan Jalan Nasional Ruas Painan – Tapan

JURNAL SUMBAR | Pesisir Selatan – Inspektur Inspektorat Jenderal Kementerian PUPR, Agusni Gunawan didampingi Bupati Pessel, Hendrajoni meninjau pelaksanaan proyek jalan nasional ruas Painan-Tapan.

Inspeksi tersebut dilakukan guna memastikan target pembangunan jalan tepat waktu dan berkualitas.

Menurut Agusni, kemajuan proyek sudah mendekati angka 73 persen. Pihaknya mendorong agar pelaksana proyek PT Yasa agar menyelesaikannya tepat waktu.

Epi

“Proyek mendekati 73 persen, dan Juni mesti selesai, pihak pelaksana berjanji tepat waktu,” ujarnya, Selasa, 20 Maret 2018 di Bukit Pulai, Batang Kapas.

Sebelumnya, rombongan Itjen juga meninjau irigasi Sawah Laweh yang dibangun sejak 2015 lalu, diprediksi selesai November 2018.

Mega proyek Sawah Laweh Tarusan menurut rencana akan diresmikan oleh Presiden Joko Widodo, berbarengan dengan proyek jalan lintas barat Sumatera. rilis

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.