Wakapolres M Siregar Apresiasi Gelaran Buka Bersama Polsek Sijunjung

677

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Memasuki hari ke-17 bulan suci Ramadhan Wakapolres Sijunjung, Kompol M. Seregar dan Camat Sijunjung, Khalfian didaulat Kapolsek Sijunjung, Iptu Polisi Yaddi Purnama, SH buka bersama dengan jajaran Polsek Sijunjung.

Acara buka bersama yang digelar Kapolsek Sijunjung, Iptu Polisi Yaddi Purnama itu mendapat respon dari pisitif dari Wakapolres Sijunjung, Kompol M. Seregar dan Camat Sijunjung, Khalfian.

“Sangat bagus untuk menjalin hubungan silaturahmi antar sesama anggota dan bhayangkari Polsek Sijunjung. Kebersamaan itu hanya mengucapkan yang murah, tapi melaksanakan susah,” kata Wakapores menjawab awak media Sabtu (2/6/2018) di Mapolsek Sijunjung usai berbuka.

“Nah, hal-hal semacam ini perlu dibina dan dipererat hubungan sesama anggota dan sesama istri polisi,” ucap Kompol M.Seregar bangga pada jajaran Polsek Sijunjung dan Bhayangkari Ranting Sijunjung yang di Ketuai Ny. Yus Yaddi itu.

Hal yang sama juga disampaikan Camat Sijunjung, Khalfian. Menurut orang nomor satu di Kecamatan Sijunjung itu, ia merasa bangga atas digelarnya buka bersama oleh kapolsek bersama jajarannya.

“Pak kapolsek ini orang merakyat, begitu juga dengan anggotanya sangat peduli, apa lagi dengan masyarakat. Contohnya, ketika ada warganya tak memiliki rumah di Jorong Kalumpang, Nagari Pematang Panjang, Kecamatan Sijunjung. Warga bernama pak Enek yang sakit-sakitan itu dibangunkan rumah atas prakarsa pak polsek dan bantuan pak kapolres,” kata camat bangga.

“Nah, disini terlihat begitu baiknya polisi-polisi di Sijunjung. Mereka memang pelindung dan pengayom masyarakat dan patut kita berikan apresiasi,”tambah camat bangga.

Kapolsek Sijunjung, Iptu Polisi Yaddi Purnama, SH, sangat berterimakasih atas telah dilaksanakannya buka bersama dengan Wakapolres dan Camat Sijunjung serta Kepala Jorong Pasar Sijunjung.

“Silaturrami ini, perlu kita jalin apa lagi sesama anggota dan masyarakat pelu kita bina,” ucap kapolsek pada awak media Sabtu (2/6/2018).

Terlihat Wakapolres Sijunjung Kompol M.Seregar bersama Camat Sijunjung dan kapolsek dan anggota Polsek Sijunjung dengan lahap menyantapi hidangan yang telah disediakan ibu-ibu Bhayangkari Ranting Sijunjung. Saptarius

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here