Antisipasi Bencana, TNI, Polri dan Pelajar Bersinergi Lakukan Reboisasi di Sijunjung

Jurnal Sumbar

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Lagi, para serdadu TNI Kodim 0310/SS bersama anggota Polres Sijunjung dan pelajar saling bersinergi melakukan reboisasi.

Penanaman kembali hutan itu dilakukan dalam upaya mengantisipasi terjadinya bencana, terutama longsor yang acapkali terjadi di Kabupaten Sijunjung.

“Untuk kali ini, reboisasi kita lakukan di sepanjang jalan by pass Pasar Jumat-Kandangbaru,” kata Dandim 0310/SS Letkol Inf Irvan Yusri,SIP melalui Pasi Intel Kodim 0310/SS Kapt Hermansyah pada awak media Jumat (23/11/2018).

“Reboisasi ini sangat berguna untuk meningkatkan kualitas kehidupan manusia dengan menyerap polusi dan debu dari udara, membangun kembali habitat dan ekosistem alam, mencegah pemanasan global dengan menangkap karbon dioksida dari udara, serta dimanfaatkan hasilnya. Terutama sekali untuk mengantisipasi terjadinya bencana,” terang Dandim.

PERANTAU SIJUNJUNG

Penanaman pohon tersebut dilaksanakan disepanjang jalan depan Gedunh DPRD Sijunjung menuju SMP 45 Sijunjung .

“Dalam reboisasi tersebut kita telah menanam 100 pohon bertujuan untuk mencegah terjadinya longsor,” jelas Dandim.

Kegiatan penanaman pohon tersebut turut dihadiri Pasiter Kpt Czi Naspi dan Danramil 06/Plk Kpt Inf Jufri. “Kegiatan ini merupakan agenda rutin setiap Jumat yang diselengarakan Kodim 0310/SS,” tambah Dandim.

Selain para serdadu TNI, anggota Polsek IV Nagari, ternyata pelajar siswa/siswi MAN Palangki juga ikut serta melakukan penanaman 100 batang pohon berupa bibit pohon Mahoni 86 batang dan pohon lansek 14 batang. Mereka saling bersinergi melakukan reboisasi. saptarius

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.