Tindaklanjut Musrenbang, Bupati Hendrajoni Bangun Infrastruktur Berdasarkan Skala Perioritas

915

JURNALSUMBAR | Pesisir Selatan – Bupati Pesisir Selatan, Hendrajoni mengatakan, pada dasarnya pembangunan yang sedang dilakukan oleh Pemkab Pessel diharapkan perekonomian masyarakat di kecamatan dan nagari bisa berputar, dan tentu saja harus didasari dengan skala prioritas sesuai keputusan Musrembang yang telah disusun sebelumnya.

“Akan tetapi, hal itu dirasa tidak akan bisa berjalan optimal tanpa dukungan aktif dari seluruh lapisan masyarakat, serta pihak – pihak terkait yang ada di Kabupaten Pesisir Selatan,” sebut Hendrajoni, Rabu (15/5-2019) di Painan. “Maka dari itu, agar lebih produktif, perlu dilakukan skala prioritas mana yang sangat penting untuk dilakukan pembangunan,” tegasnya.

“Kita ingin pembangunan dilakuka merata ke seluruh kecamatan dan nagari, agar apa yang menjadi visi dan misi Pemkab benar-benar bisa tercapai,” ungkap Hendrajoni.

Dikatakan Hendrajoni, kegiatan pembangunan dilaksanakan di wilayahnya, meliputi jalan, jembatan, layanan kesehatan, pendidikan, pariwisata, dan sumber daya manusia PNS juga akan menjadi perhatian. “Agar saat ditempatkan di lokasi dinasnya bisa bekerja secara profesional, sesuai dibidangnya,” katanya.

Dalam kawasan tersebut lanjut Hendrajoni, pembangunan infrastruktur yang ditujukan untuk menunjang pengembangan sumber daya alam wilayah tersebut. Misalnya, infrastruktur penunjang pariwisata maupun perkebunan yang potensial di wilayah itu

“Kita ingin angka kemiskinan di Kabupaten Pessel dapat berkurang, melalui program bedah rumah serta program pada Perangkat Daerah,” katanya. (Rega Desfinal)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here