1 Tewas, 8 Luka Berat, Truk Semen Curah dan Avanza Laga Kambing di Jalinsum Tanjung Gadang

9765

JURNAL SUMBAR | Sijunjung – Kecelakaan lalulintas (Lakalantas) di ruas jalan lintas sumatera (Jalinsum) Tembulun Patah-Tanjung Gadang, Kabupaten Sijunjung, Sumatera Barat pada Jumat (26/7/2019) kembali makan korban jiwa.

Peristiwa kecelakaan yang terjadi pada pukul 03.00 WIB dini hari itu bertabrakan (laga kambing) antara mobil avanza BM 1593 JQ dengan mobil Tangki Semen Curah BM 8708 SU.

Pada Jumat berdarah dini hari itu, mobil avanza BM 1593 JQ disopiri Zulhendri berpenumpang 9 orang (termasuk sopir) dari arah Kiliranjao menuju Sijunjung. Di tempat kejadian peristiwa (TKP) tiba-tiba datang mobil Tangki Semen Curah BM 8708 SU disopiri Susanto.

Seketika tabrakan laga kambing pun tak bisa terelakan. Akibatnya, satu penumpang tak bisa diselamatkan meski sempat dirawat di RSUD Sijunjung. Korban yang meninggal itu adalah Yusmaini, 60 tahun warga Tigokorong Lubuktarok.

Sedangkan penumpang lainnya, yakni Santi,38 tahun warga Kototuo Lubuktarok terpaksa dilarikan ke RS M Jamil Padang dalam kondisi kritis. Sedangkan penumpang lain termasuk sopir, Zulhendri (warga Tigokorong), Asmarni, Ernalis (Sungaijodi) dirujuk ke RS Solok. Sedangkan Suherni (Kototuo) dan Samsidar (Sungai
jodi) dirawat di RSUD Sijunjung sedangkan Sri Hastuti alami luka ringan dan sudah pulang.

Kasus lakalantas tersebut kini dalam penyedikan pihak Polres Sijunjung. saptarius

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here