Tingkatkan Kemampuan Mahasiswa, Prodi Megister Pendidikan Geografi UNP Gandeng UNM

JURNAL SUMBAR | Padang — Perkuat kemampuan inovatif dan kreatif, dalam mencari sumber belajar dan media pembelajaran dengan memanfaatkan sumber internet, itulah kira-kira pesan yang ditekankan dalam rangkaian kegiatan Seminar Nasional kerjasama kerjasama Prodi Magister-Doktor Pendidikan Geografi Universitas Negeri Malang (UM) dan Prodi Magister Pendidikan Geografi Universitas Negeri Padang (UNP), di Kampus UM, Rabu (11/3/2020).

Ketua Prodi Megister dan Doktor Pendidikan Geografi UNP Dr. Iswandi, U, M.Si, bersama dengan Ketua Prodi Magister-Doktor Pendidikan Geografi UM adalah Dr. Budi Hardoyo, M.Si menyampaikan paparan yang dimoderatori oleh Nailul Insani, S.Pd, M.Sc.

Dr Iswandi pada Seminar Nasional yang diikuti oleh mahasiswa kedua lembaga tersebut, yang merupakan bagian dari kerjasama antara kedua institusi pendidikan ini mengatakan untuk menghadapi era Industri 4.0 lulusan S2 Pendidikan Geografi harus memiliki kemampuan inovatif dan kreatif, dalam mencari sumber belajar dan media pembelajaran.

Jika tantangan tersebut tidak diantisipasi oleh mahasiswa, mareka akan ditaklukan atau akan kalah saing oleh alumni lain, baik dari dalam negeri maupun dari luar negeri. khususnya di dalam percaturan kerja ke depan.

Bertempat di Ruang Sidang Fakultas Ilmu Sosial UM, juga hadir tim Studi and Reseach Magister Pendidikan Geografi FIS UNP dalam Seminar Nasional yang bertemakan “Revolusi Pendidikan pada Era Industri 4.0”, yang merupakan kerjasama Prodi Magister-Doktor Pendidikan Geografi UNP dan UM berjalan lancar.

Pada kesempatan itu, seperti yang dilaporkan Dr Erianjoni, salah satu anggota tim Studi and Reseach Magister Pendidikan Geografi FIS UNP mengungkapkan pembicara tuan rumah Dr. Budi Hardoyo, M.Si menyorot tentang peluang dan tantangan Pendidikan Geografi ke depan, yang berkaitan dengan gerakan Merdeka Belajar-Kampus Merdeka, yang telah diluncurkan Kemendikbud-RI.

Dr. Iswandi, U. M.Si mengatakan di tahun depan kegiatan serupa juga akan dilakukan oleh Prodi Magister Pendidikan Geografi UM dan Unesa Surabaya. Selain itu pihak UM juga akan melakukan kunjungan serupa ke UNP.

“Mereka akan memasukan keagenda Prodinya untuk melakukan kunjungan balasan ke UNP, kata Ketua Prodi yang banyak bergelut dalam studi kebencanana dan Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) tersebut. Kedepannya kegiatan kerjasama ini akan diisi dengan penulisan artikel atau jurnal bersama,” kata Erianjoni

Pada bagian akhir dari Seminar yang dihadiri sebanyak 75 orang peserta ini, dilakukan penyerahan cendramata dari UM, yang diserahkan oleh Prof. Dr. Sumarni Dekan FIS UM, dan didampingi oleh Dr. Syamsul Bahri Ketua Prodi Magister Pendidikan Geografi UM. (Agusmardi/Humas UNP)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.